Puing-puing Bangunan Silih Berjatuhan, Ini Video Detik-detik Kebakaran Kantor Kejagung

- 22 Agustus 2020, 21:37 WIB
Petugas berusaha memadamkan api yang melalap Kantor Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Sabtu 22 Agustus 2020.
Petugas berusaha memadamkan api yang melalap Kantor Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Sabtu 22 Agustus 2020. /Twitter.com/@humasjakfire

PR BANDUNGRAYA - Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung, Hari Setiyono membenarkan tragedi kebakaran di kawasan Kantor Kejaksaan Agung (Kejagung) di bilangan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari Antara, Sabtu 22 Agustus 2020, kebakaran terjadi di lantai tiga gedung Kejagung Republik Indonesia.

Sejauh ini, 24 unit mobil pemadam kebakaran telah dikerahkan oleh Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jakarta Selatan.

Baca Juga: Masih Dilalap Api, 24 Unit Mobil Pemadam Kebakaran Dikerahkan ke Kejagung

Terpantau hingga pukul 21.21 WIB, api masih betah melalap gedung Kantor Kejaksaan Agung. Kebakaran terjadi saat para pegawai dihadapkan dengan libur panjang.

Humas Pemadam DKI Jakarta membagikan detik-detik video terjadinya kebakaran di Kantor Kejaksaan Agung Sabtu, 22 Agustus 2020 malam ini.

Saat api tengah berusaha ditaklukan oleh tim pemadam kebakaran, puing-puing bangunan yang terbakar jatuh bergiliran ke tanah.

Baca Juga: Hadirkan Pengalaman Baru, Permainan Golf PGA TOUR 2K21 Kini Telah Hadir di Asia

Dari jarak yang cukup jauh, api terlihat begitu besar melalap salah satu gedung penting tersebut.

Berikut ini, video detik-detik kebakaran di Kantor Kejaksaan Agung sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari akun twitter @humasjakfire.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Permenpan RB Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x