Hadir 3 Hari, We the Fest 2023 Siap Guncang Senayan! Inilah Daftar Line Up dan Harga Tiketnya

- 21 Juli 2023, 18:45 WIB
Hadir 3 Hari, We the Fest 2023 Siap Guncang Senayan! Inilah Daftar Line Up dan Harga Tiketnya
Hadir 3 Hari, We the Fest 2023 Siap Guncang Senayan! Inilah Daftar Line Up dan Harga Tiketnya /PIXABAY/RahulPandit

  BANDUNGRAYA.ID – We the Fest 2023 siap guncang Senayan selama 3 hari. Inilah line up dan list harga tiketnya.

We the Fest pertama kali dimulai pada tahun 2014 hingga menjadi salah satu event tahunan yang paling ditunggu-tunggu.

Fokus We the Fest bukan hanya kepada event musik saja, melainkan juga seni, mode, dan kuliner.

Baca Juga: Siapa Sosok Rahmania Astrini? Biodata Profilnya Bikin Kaget, Ternyata Bakal Jadi Tamu Istimewa Konser Coldplay

We the Fest rutin diadakan pada pertengahan atau akhir bulan.

Untuk konser musik, We the Fest juga menggabungkan antara musik mancanegara dan Indonesia.

Wilayah tetap We the Fest adalah di Kota Jakarta dengan lokasi yang berbeda-beda mulai dari area parkir timur Senayan Jakarta Selatan, sampai Jakarta Internasional Expo Kemayoran Jakarta Utara.

Sementara itu, untuk We the Fest 2023 dilaksanakan di GBK Sports Complex, Senayan pada 21 – 23 Juli 2023.

Pada hari pertama, pintu festival akan dibuka pukul 16.30 WIB seperti yang disampaikan oleh akun resmi We the Fest 2023 @we.the.fest.

Baca Juga: Alasan Jisoo Gagal Ikut Konser Blackpink di Jepang Terungkap: Duh Blink Jangan Sedih Ya...

Beberapa pengisi acara musik pada event We the Fest ini di antaranya:

21 Juli 2023

The Strokes, The Kid Laroi, Devita, Elderbrook, LeeHi, Porter Robinson, Rini, David Bayu, Kahitna, Yura Yunita, Barasuara, Efek Rumah Kaca, Kunto Aji, The Changcuters.

22 Juli 2023

Daniel Caesar, Dermot Kennedy, Gryffin, Peach Tree Rascals, Sabrina Carpenter, Sorn, TY Dolla Sign, Gigi, Maliq & D’essentials, Project Pop, Aruma, Lomba Sihir, Mocca, Raffi Sudirman, Rock N Roll Mafia, The Adams.

23 Juli 2023

The 1975, Alexander 23, Dhruv, Jake Scott, NxWorries, Cokelat, Raisa, Tiara Andini, Ziva Magnolya, Ali, Alyph, A. Nayaka, Ben Utomo, Hindia, Kurosuke, Mikha Angelo, Sajama Cut, Syarikat Idola Remaja.

Untuk jenis tiket terbagi ke dalam dua section, yaitu:

GA (General Admission)

Daily Pass: Rp1.350.000

3 Days Pass: Rp2.500.000

VIB (Very Important Banana)

Daily Pass: Rp2.000.000

3 Days Pass: Rp4.200.000

Harga tersebut belum termasuk pajak 15 persen dan biaya admin 3 persen.

Pembelian tiket juga masih bisa dilakukan secara on the spot di venue konser.

Di samping itu, We the Fest juga menyediakan 2 metode cashless dalam pembayaran makanan atau minuman di venue yaitu dengan gelang e-token dan aplikasi fooma.

Pengunjung dapat melakukan top-up e-token pada booth yang tersedia melalui kartu debit, kredit, dan QRIS.

Namun, kedua metode e-token tersebut tidak dapat melakukan transfer antara satu sama lain.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah