Janji Anies Baswedan untuk Peningkatan Kesejahteraan Guru Diniyah di Indonesia Jika Terpilih Jadi Presiden

- 2 Januari 2024, 11:10 WIB
Janji Anies Baswedan untuk Peningkatan Kesejahteraan Guru Diniyah di Indonesia Jika Terpilih Jadi Presiden 2024
Janji Anies Baswedan untuk Peningkatan Kesejahteraan Guru Diniyah di Indonesia Jika Terpilih Jadi Presiden 2024 /Antara/Muhammad Adimaja/

BANDUNGRAYA.ID - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, menyampaikan janji dan komitmennya kepada ribuan guru diniyah, kiai kampung, santri, dan masyarakat pendukungnya.

Anies berjanji untuk meningkatkan kesejahteraan guru diniyah di seluruh Indonesia serta menyamakan status sekolah negeri dengan sekolah swasta, sehingga fasilitas pendidikan menjadi setara.

"Insya Allah, jika nanti terpilih, saya janji akan meningkatkan kesejahteraan guru diniyah, dan juga akan menyamakan status sekolah negeri dan swasta, sehingga setiap anak memiliki fasilitas yang sama dalam menempuh pendidikan," ungkap Anies dalam orasi politiknya saat berkunjung ke Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

Kabupaten Trenggalek, yang dikenal sebagai Kota Keripik Tempe, menjadi saksi keteguhan Anies Baswedan dalam mendukung dunia pendidikan, terutama bagi para guru diniyah di pesantren-pesantren yang tersebar di daerah tersebut.

Dalam acara silaturahmi kiai kampung dan istighatsah kubro Pondok Pesantren Darul Muttaqin di Desa Jatiperahu Kecamatan Karangan, Anies menegaskan komitmennya untuk memberikan perhatian lebih pada pendidikan dan kesejahteraan para pendidik di lembaga-lembaga pendidikan Islam.

Selain janji untuk meningkatkan kesejahteraan guru diniyah, Anies juga memberikan jaminan terkait kesediaan pupuk bagi petani.

Menanggapi keluhan masyarakat petani terkait kelangkaan pupuk, Anies bersama calon wakil presiden Muhaimin Iskandar menyatakan keseriusan mereka dalam menangani persoalan petani.

"Kami bersama-sama memiliki perhatian yang sungguh-sungguh dalam menangani persoalan petani. Kami akan menjamin kesediaan pupuk sehingga tak ada lagi keluhan soal pupuk langka," kata Anies.

Anies Baswedan juga berkomitmen untuk melanjutkan program-program pengembangan infrastruktur di wilayah selatan yang sudah direncanakan dalam program nasional.

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x