Umumkan Lewat YouTube, Amien Rais Ungkap Nama Partai Baru Usai Hengkang dari PAN

- 1 Oktober 2020, 14:25 WIB
Tangkapan Layar, Amien Rais memberikan Mukaddimah partai baru yang didirikannya, Partai Ummat, Kamis, 1 Oktober 2020.
Tangkapan Layar, Amien Rais memberikan Mukaddimah partai baru yang didirikannya, Partai Ummat, Kamis, 1 Oktober 2020. /YouTube/Amien Rais Official/

PIKIRAN RAKYAT - Partai Amanat Nasional (PAN) adalah Amien Rais dan Amien Rais adalah PAN, seperti itulah kira-kira gambaran kedekatan hubungan Amien Rais dan PAN.

Namun hal ini nampaknya hanya tinggal menjadi sejarah, pasalnya Amien Rais telah resmi mengumumkan partai barunya.

Amein Rais membentuk dan mendirikan partai baru setelah memutuskan untuk hengkang dan meninggalkan PAN.

Baca Juga: Ini Janji Tiongkok Jika Vaksin Virus Corona Sudah Tersedia, Ada yang Sudah Dipasang di Pameran!

Melalui akun YouTube resminya, Amien Rais mengumumkan bahwa partai baru yang dia bentuk bernama Partai Ummat.

“Mukaddimah Partai Ummat,” ungkap Amien Rais Kamis 1 Oktober 2020 yang dikutip dari RRI.

Dalam penyampaian muqaddimah atau pengantar terkait pembentukan parpol barunya tersebut Amien yakin partai barunya ini menegakkan kebajikan dan keadilan.

Baca Juga: V BTS Sering Kirim Hadiah untuk Sung Bin, Aktor Sung Dong Il Ungkap Kedekatan Mereka

Sebab kata dia, partai baru itu akan memiliki semboyan lawan kezaliman dan tegakkan keadilan. Sementara, Islam Rahmatan lil Alamin akan menjadi asas bagi partai barunya tersebut.

Halaman:

Editor: Abdul Muhaemin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x