Jadwal Pendaftaran PPDB SMA 2024 di Jawa Barat Tahap 1 dan 2, Cek Info Selengkapnya di Sini!

- 9 Mei 2024, 22:45 WIB
Ilustrasi Jadwal Pendaftaran PPDB SMA 2024 di Jawa Barat Tahap 1 dan 2, Temukan Info Selengkapnya di Sini!. /Unsplash
Ilustrasi Jadwal Pendaftaran PPDB SMA 2024 di Jawa Barat Tahap 1 dan 2, Temukan Info Selengkapnya di Sini!. /Unsplash /

BANDUNGRAYA.ID - Jadwal Pendaftaran PPDB SMA 2024 di Jawa Barat Tahap 1 dan 2, Temukan Info Selengkapnya di Sini. 

Dinas Pendidikan Jawa Barat mengingatkan kepada semua pihak yang berkepentingan bahwa jadwal Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 untuk tingkat SMA, SMK, dan SLB di Jawa Barat akan dimulai pada tanggal 3 Juni 2024.

Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Wahyu Mijaya, telah memberikan penjelasan bahwa proses PPDB telah dijadwalkan dan disosialisasikan melalui berbagai saluran resmi. Tahap pertama PPDB akan berlangsung dari tanggal 3 hingga 7 Juni 2024, dengan tahap kedua dilaksanakan pada tanggal 24 hingga 28 Juni.

Baca Juga: Jadwal Libur Awal Ramadhan 2024 untuk Pelajar, dari SD hingga SMA

Lebih lanjut, Wahyu mengungkapkan bahwa untuk tahun 2024, terdapat sekitar 700 ribu kuota untuk penerimaan siswa SMA. Proses pendaftaran dapat dilakukan melalui empat jalur yang telah ditetapkan, termasuk zonasi, afirmasi, perpindahan orang tua, dan prestasi.

Wahyu menekankan pentingnya penyelenggaraan PPDB secara objektif, transparan, dan akuntabel di Jawa Barat. Bahkan, kesepakatan dan penandatanganan pakta integritas telah dilakukan oleh berbagai pihak terkait, termasuk Pj Gubernur, Pangdam Siliwangi, Kapolda Jabar, dan Kajati Jabar.

Selain itu, untuk menghindari praktik pungutan liar (pungli) atau jual beli kursi dalam PPDB tahun ini, pakta integritas juga telah ditandatangani oleh Wahyu bersama Saber Pungli. Hal ini menegaskan komitmen untuk menjalankan proses PPDB dengan integritas dan tanpa adanya intervensi atau praktik yang merugikan.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jalur PPDB tingkat SLTA tahun 2024 di Jawa Barat, berikut rinciannya:

SMA:
- Zonasi
- Afirmasi (KETM dan PDBK)
- Perpindahan Tugas Orang Tua/Anak Guru/Wali
- Prestasi Nilai Rapor dan Prestasi Kejujuran

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah