RAHASIA TERUNGKAP: Inilah Ritual Witan Sulaeman Sebelum Bertanding Bela Timnas Indonesia U23

- 29 April 2024, 17:48 WIB
RAHASIA TERUNGKAP: Inilah Ritual Witan Sulaeman Sebelum Bertanding Bela Timnas Indonesia U23
RAHASIA TERUNGKAP: Inilah Ritual Witan Sulaeman Sebelum Bertanding Bela Timnas Indonesia U23 /Instagram/@persija

BANDUNGRAYA.ID - Sebelum adu kekuatan di lapangan hijau, Witan Sulaeman, salah satu bintang muda tim nasional Indonesia U-23 dalam Piala Asia U-23 2024 di Qatar, memiliki persiapan khusus yang tak terlihat oleh banyak orang.

"Saat akan bertanding, dia selalu berkomunikasi dengan orang tuanya, meminta doa agar selalu mendapat perlindungan dan kekuatan baik secara fisik maupun spiritual saat berada di lapangan," ungkap Humaidi, sang ayah Witan Sulaeman, di rumah mereka di Kota Palu, Sulawesi Tengah, pada hari Senin 29 April 2024.

Baca Juga: Daftar Tanggal Merah Bulan Mei 2024: Asyik, Ada Libur Nasional dan Cuti Bersama Apa Nih?

Baca Juga: Super Adem! Inilah Cara Membuat Rumah Sedingin Pakai AC Cuma Modal Kipas Angin, Bikin Betah Gak Kegerahan

Menurut Humaidi, kebiasaan itu tidak hanya dilakukan oleh putranya ketika bermain untuk tim nasional Garuda, tetapi juga ketika dia turun bertanding untuk klubnya.

"Baik itu di tim nasional maupun di klub, sekitar setengah jam sebelum pertandingan, pasti ada panggilan telepon kepada keluarga untuk meminta doa dan dukungan," jelasnya.

Selain memberikan dukungan moril, keluarga dari punggawa tim nasional Indonesia ini juga memanjatkan doa agar tim nasional bisa meraih kemenangan dalam pertandingan semifinal Piala Asia U-23 2024 melawan Uzbekistan, serta berhasil melangkah ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini, Senin 29 April 2024: Meluncur Rp1000 per Gram

Kehadiran keluarga dan kerabat Witan Sulaeman di Kota Palu, Sulawesi Tengah juga akan diramaikan dengan acara nobar bersama warga setempat untuk menyemangati perjuangan timnas.***

Editor: Resa Mutoharoh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x