Digelar Di Tengah Pandemi Covid-19, Kali Ini Pelaksanaan Operasi Zebra 2020 Berbeda

- 27 Oktober 2020, 15:40 WIB
Ditlantas Polda Kalsel menggelar razia Operasi Zebra Intan 2020 di Banjarmasin, Senin 26 Oktober 2020.
Ditlantas Polda Kalsel menggelar razia Operasi Zebra Intan 2020 di Banjarmasin, Senin 26 Oktober 2020. /ANTARA/Firman

PR BANDUNGRAYA – Saat ini Operasi Zebra 2020 tengah berlangsung secara serentak di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya melalui Direktorat Lalu Lintas.

Sebagai informasi, Operasi Zebra dilaksanakan mulai 26 Oktober 2020 hingga 8 November 2020 mendatang.

Kendati demikian, pelaksanaan Operasi Zebra 2020 ini menggunakan pendekatan yang berbeda.

Pasalnya, Polres Majalengka dan Polda Jawa Barat menggelar Operasi Zebra 2020 ini di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Ratusan Ribu Orang Tandatangani Petisi Tolak Jurassic Park hingga Bintang Emon Angkat Suara

Oleh karena itu, Operasi Zebra 2020 mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Dengan begitu, kegiatan penegakan hukum secara persuasif dan humanis dalam rangka menciptakan kondisi keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) dapat terlaksana di tengah pandemi Covid-19.

"Tentunya tetap mempedomani protokol kesehatan guna mengingatkan simpati masyarakat terhadap polantas dalam rangka pencegahan atau penularan Covid-19 di jalan raya," kata Kasat Lantas Polres Majalengka, AKP Luky Murtono pada Selasa, 27 Oktober 2020.

Baca Juga: Google dan Temasek Akan Berikan Investasi Sebesar Rp51.3 Miliar kepada Tokopedia

Menurutnya, pelaksanaan Operasi Zebra di tengah pandemi Covid-19 ini menggunakan metode dan pendekatan di lapangan yang berbeda.

Halaman:

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x