Habib Rizieq Serukan Revolusi Akhlak: Kata yang Digunakan oleh Nabi Muhammad SAW

- 11 November 2020, 08:43 WIB
Diatas mobil habib rizieq menyapa umat muslim yang sudah menunggu kedatangannya di Petamburan, Jakarta Pusat dengan acungan jempol.
Diatas mobil habib rizieq menyapa umat muslim yang sudah menunggu kedatangannya di Petamburan, Jakarta Pusat dengan acungan jempol. /Whatapp/tim-tam

PR BANDUNG RAYA - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab telah tiba di Indonesia pada Selasa kemarin, 10 November 2020.

Sebelumnya Habib Rizieq diketahui telah bermukim di Arab Saudi selama kurang lebih 3,5 tahun, terhitung sejak tahun 2017.

Setibanya di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Habib Rizieq yang disambut kerumunan massa pendukungnya segera menyerukan Revolusi Akhlak.

Baca Juga: Asmara hingga Keuangan, Ramalan Zodiak Cancer, Leo dan Virgo Hari Ini Rabu 11 November 2020

Melalui ceramah yang disiarkan secara langsung dalam kanal YouTube Front TV, Habib Rizieq memaparkan bahwa dirinya menggaungkan Revolusi Akhlak karena sebuah alasan.

Menurut Habib Rizieq, pemilihan kata 'Akhlak' dalam Revolusi Akhlak diyakini untuk meniru Nabi Muhammad SAW.

"Ini kenapa dipilih 'Revolusi Akhlak', kenapa bukan Revolusi Moral, Revolusi Budi Pekerti, Revolusi Mental? Karena kata 'Akhlak' itu dipakai oleh Nabi Muhammad SAW," katanya.

Baca Juga: Usai Bentroknya Jadwal Gayo Daejejeon dan Konser Big Hit Labels, Tindakan MBC Ini Dianggap Tak Adil

Lebih lanjut, Habib Rizieq menuturkan bahwa kata 'Akhlak' merupakan kata yang dinilainya lebih baik dibandingkan kata-kata lain.

"Tidak ada kata lebih baik dipilih kecuali kata yang digunakan oleh Nabi Muhammad SAW," tutur dia.

Diketahui, ceramah tersebut disampaikannya kepada jemaah Masjid Jami Al Islam, yang lokasinya tidak jauh dari markas FPI di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta.

Baca Juga: Masuk Oscar 2021, Potret Cantik Tara Basro Bintang Film Perempuan Tanah Jahanam yang Memikat

Habib Rizieq mengatakan bahwa orang-orang saat ini cenderung sangat sensitif saat mendengar kata 'Revolusi'.

Menurutnya, pengertian dari Revolusi adalah perubahan cepat dan mendasar.

"Revolusi itu perubahan drastis dan mendasar. Jadi kalau perubahan drastis itu, kemarin tukang bohong, hari ini perubahan drastis jadi enggak tukang bohong lagi," katanya.

Baca Juga: Kabar Duka dari Pulangnya Habib Rizieq, Seorang Kakek Penjual Ikan Meninggal Dunia di Kerumunan

Sebelumnya, kepergian Habib Rizieq ke Arab Saudi disinyalir akibat beberapa dugaan kasus yang menimpanya.

Dilansir dari RRI, Polda Jawa Barat telah menghentikan beberapa dugaan kasus terkait Habib Rizieq.

Pasalnya pihak kepolisian telah menerbitkan Surat Penghentian Penyidikan (SP3) terhadap beberapa kasus dugaan tersebut.***

Editor: Abdul Muhaemin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah