Piala Menpora 2021: Preview Persib vs Bali United, Pertandingan Dipastikan Akan Berlangsung Alot

23 Maret 2021, 20:56 WIB
Piala Menpora 2021: Preview Persib vs Bali United, Pertandingan Dipastikan Akan Berlangsung Alot /Tangkapan layar Corner Kick

PR BANDUNGRAYA - Persib Bandung dijadwalkan memainkan pertandingan perdananya di Piala Menpora 2021 pada Rabu 24 Maret 2021 besok melawan Bali United.

Pertandingan Persib vs Bali United tersebut diselenggarakan di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada pukul 18.15 WIB.

Bobotoh Persib bisa menyaksikan Pangeran Biru di stasiun televisi nasional Indosiar.

Baca Juga: Bocoran Mouse Episode 7: Jung Ba Reum Lolos dari Maut, Apakah Dapat Pulih Sepenuhnya?

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengungkapkan memuji Bali United dengan kualitas pemainnya.

"Bali United merupakan tim juara bertahan, tim yang berkualitas dengan pemain dan struktur klub yang sangat baik," kata Robert Alberts sebagaimana dikutip PRBandungRaya.com dari laman Persib, Selasa 23 Maret 2021.

"Kita menghormati Bali United. Saya hanya ingin pemain menikmati permainan," tutur Robert Alberts.

Baca Juga: Persib vs Bali United: Tahu Kelebihan Lawan, Febri Hariyadi Tetap Percaya Diri

Dari sejarah pertemuan Persib dan Bali United, Persib mencatat lima kemenangan.

Dua laga pada tahun 2015 yang keduanya dilakukan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

Kemudian tiga kemenangan Persib lainnya terjadi pada tahun 2016 di kandang Persib, lalu di ajang Piala Bhayangkara, dan terakhir di Si Jalak Harupat pada ajang Indonesia Soccer Championship.

Baca Juga: KPK 'Tagih' Laporan LHKPN Anggota DPRD Kota Bandung

Meskipun masih dibilang baru, Serdadu Tridatu akhirnya mampu memboyong trofi juara Liga 1 pada tahun 2019 dan menjadi salah satu tim yang diperhitungkan di Liga 1 Indonesia.

Bali United juga memasuki AFC Cup yang akan dilakoni Juni mendatang.

Menghadapi Persib Bandung, skuad Bali United tidak main-main dalam persiapannya. Hal ini ditegaskan oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Persib vs Bali United, Febri Bow Siap Beri Kejutan

"Kita sudah kerja keras di dalam latihan. Semua hal seperti persiapan baik secara fisik maupun taktik untuk pertandingan besok melawan Persib, sudah kami persiapkan," kata Stefano Cugurra.

Sementara itu, Wali Kota Bandung, Oded M Danial mengimbau kepada warga Bandung untuk mendukung Persib dari rumah.

Hal ini dikarenakan situasi sedang pandemi Covid-19.

Baca Juga: Wanti-wanti Bobotoh Dukung Persib di Piala Menpora 2021 dari Rumah, Saran Mang Oded: Sambil Ngopi Kulub Sampeu

Tak hanya itu, Oded juga mengimbau sambil menonton Persib sambil menyantap singkong dan ubi rebus.

Oded juga menambahkan kopi panas untuk menonton Persib Bandung mengimbangi cuaca Bandung yang akhir-akhir ini sering diguyur hujan.

"Hari ini, Covid-19 masih ada di tengah-tengah kita. Oleh karena itu saya mengimbau, sekarang nonton Persib di rumah aja sambil ngopi, kulub sampeu, kulub hui," kata Oded sebagaimana dikutip PRBandungRaya.com dari Humas Kota Bandung, Selasa 23 Maret 2021.

Baca Juga: Lirik Lagu Blossom - B.I eks IKON Romanization dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Oded menyatakan bahwa dukungan di rumah saja bukan hanya berarti bagi Persib tapi juga demi pencegahan penyebaran Covid-19.

"Itu dalam rangka kita mencegah penyebaran Covid-19," ucap Oded.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Persib.co.id Humas Pemkot Bandung

Tags

Terkini

Terpopuler