Semua Lagu KPop dengan Distributor Kakao M Mendadak Hilang di Layanan Streaming Global, Spotify Buka Suara

1 Maret 2021, 07:16 WIB
Ilustrasi Spotify. /StockSnap/PIXABAY

PR BANDUNGRAYA - Sejak dini hari ini, Senin 1 Maret 2021, kata kunci Spotify dan Kakao M puncaki trending topic Twitter Indonesia.

Banyak warganet mencuitkan rasa kekecewaan mereka atas keputusan Spotify menghapus lagu-lagu KPop yang didistribusikan oleh Kakao M.

Pasalnya, kini penggemar hanya bisa mendengarkian lagu KPop tersebut dari layanan streaming Korea Selatan seperti Melon.

Baca Juga: Mulai 1 Maret 2021, Lagu KPop yang Didistribusikan Kakao M Tak bisa Didengarkan di Spotify

Adapun beberapa grup KPop yang lagunya tak lagi bisa didengarkan di Spotify di antaranya MAMAMOO, SEVENTEEN, (G)-IDLE, IU, GFIEND, Epik High, dan masih banyak lagi.

Sebagaimana dilaporkan Koreaboo, diketahui alasan dibalik hilangnya sejumlah lagu KPop dari layanan streaming lagu Spotify adalah karena kontrak lisensi antara Spotify dengan distributor lagu Korea, Kakao M telah berakhir.

"Katalog Kakao M tidak lagi tersedia untuk pengguna di seluruh dunia mulai 1 Maret 2021 karena berakhirnya lisensi kami," tulis pihak Spotify dalam laporan resmi yang diterima NME.

Baca Juga: Pernah Jadi Murid Artidjo Alkostar, Mahfud MD Kenang Sang Hakim Adil: Dia Jatuhkan Hukuman Berat pada Koruprot

Spotify menjelaskan bahwa pihaknya telah menjalin kerja sama dengan Kakao M selama satu setengah tahun ke belakang agar lagu yang didistribusikan perusahaan Korea Selatan itu bisa didengarkan secara global.

Spotify merupakan pasar global bagi seniman lokal di Korea Selatan. Dengan Spotify, lagu-lagu idol KPop bisa didengarkan oleh lebih dari 345 juta pendengar di hampir 170 negara di seluruh dunia.

Namun, kontrak lisensi Kakao M dengan Spotify tetap akan berakhir mulai 1 Maret 2021.

Baca Juga: Perang Nuklir Akan Hancurkan Dunia, Ini Kapal Canggih yang Keluar Selamatkan Presiden Saat AS Terancam Musnah

"Terlepas dari upaya terbaik kami, kesepakatan lisensi yang kami miliki dengan Kakao M (yang mencakup semua negara selain Korea Selatan) telah berakhir," tulis Spotify.

Walau kesepakatan lisensi telah berakhir terhitung sejak hari ini, Spotify memberikan isyarat bahwa 'gangguan' ini hanya berlangsung sementara.

Menurut pernyataan yang beredar, Spotify berkomitmen akan menjalin kerjasama dengan Kakao M untuk membantu menumbuhkan pasar musik Korea dan ekosistem streaming lagu secara bersama-sama.

Baca Juga: Siap-siap Bayar Uang Parkir di Cimahi Naik 100 Persen, Ini Tarif Barunya

"Fakta bahwa kami belum mencapai kesepakatan tentang kesepakatan global baru sangat disayangkan bagi artis mereka, serta untuk penggemar dan pendengar di seluruh dunia. Kami berharap gangguan ini bersifat sementara dan kami dapat segera menyelesaikan situasi tersebut," tulis pihak Spotify.

"Kami tetap berkomitmen untuk bekerja dengan pemegang hak lokal termasuk Kakao M, untuk membantu menumbuhkan pasar musik Korea dan ekosistem streaming secara keseluruhan bersama-sama," tulis Spotify.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler