Selamat, Kamu Mendapatkan Set Top Box Gratis Jika Ikuti Cara Ini: Gampang Banget Loh

- 6 Desember 2022, 09:33 WIB
Selamat, Kamu Mendapatkan Set Top Box Gratis Jika Ikuti Cara Ini: Gampang Banget Loh
Selamat, Kamu Mendapatkan Set Top Box Gratis Jika Ikuti Cara Ini: Gampang Banget Loh /Polytron

 

BANDUNGRAYA.ID- Set Top Box (STB) bisa di dapatkan secara gratis dengan persyaratan-persyaratan tertentu.

Adapun Set Top Box (STB) sendiri merupakan alat yang berfungsi untuk mengkonversi sinyal digital menjadi gambar dan suara yang dapat ditampilkan di TV Analog biasa.

Sementara itu, program Analog Swich Off (ASO) sudah diberlakukan sejak tanggal 2 Desember 2022 gratis pukul 00.00 WIB.

Baca Juga: Ciri-ciri Set Top Box Palsu dan Asli: Awas, STB harus Punya Tanda Ini 

Namun, pemberhentian saluran TV analog ini masih banyak yang terkendala dengan jaringan untuk beberapa daerah. Sehingga, penggunaannya belum merata dan masih terus di upayakan oleh pemerintah.

Sementara itu sejumlah daerah di Jabodetabek sudah mulai menggunakan saluran digital dengan menggunakan STB. Termasuk Kota Bandung juga sudah memberlakukan ASO sejak pekan ini.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Set Top Box Murah Meriah Kualitas Oke, Lengkap dengan Link Pembeliannya di Sini

Dengan adanya kendala jaringan dan kepemilikan TV Digital di sejumlah daerah, pemerintah kini memberikan bantuan STB gratis untuk masyarakat yang membutuhkan.

Adapun cara-cara untuk mendapatkan STB secara gratis masyarakat harus melengkapi beberapa persyaratan dan juga melalui beberapa tahapan.

Lantas bagaimana cara untuk mendapatkan STB gratis? Simak caranya berikut ini.

1. Kunjungi website resmi di https://cekbantuanstb.kominfo.go.id/;
2. Kemudian masukkan NIK dan juga kode captcha pada kolom yang tersedia; lalu
3. Klik pencarian.

Namun program STB gratis ini hanya bisa di dapatkan untuk beberapa wilayah tertentu saja. Hal itu disebabkan bantuan STB ini diadakan oleh pemerintah kota.

Beberapa wilayah yang dimaksud yaitu Bandung, Yogyakarta, Semarang dan juga Batam.

Adapun untuk wilayah lainnya yang belum bisa mendapatkan bantuan STB ini secara gratis, bisa inisiatif untuk mengajukan ke pemerintah kota setempat dengan mencari informasi yang valid dari pihak pemerintah.

STB ini akan sangat bermanfaat terkhusus untuk masyarakat yang senang menyaksikan acara televisi.

Selain itu dengan STB ini tentunya sebagai bukti masyarakat mengikuti dan mendukung program pemerintah agar Indonesia semakin maju khususnya dalam bidang tekhnologi.***

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x