CEK FAKTA: Semprot Bius pada Helm Jadi Modus Pencurian Baru yang Marak Terjadi, Benarkah?

- 30 Maret 2021, 14:35 WIB
Ilustrasi pengendara motor. Beredar kabar mengenai maraknya modus pencurian dengan cara bius yang menyasar pengendara motor. Simak fakta yang sebenarnya.
Ilustrasi pengendara motor. Beredar kabar mengenai maraknya modus pencurian dengan cara bius yang menyasar pengendara motor. Simak fakta yang sebenarnya. /Pixabay

Modus baru pelaku memperdaya korban dengan cara spray atau disemprotkan pada busa helm atau bius. Begitu korban mengendarai motornya tidak lama dia akan jatuh pingsan hingga pelaku dengan mudah mengambil motor dan harta benda lainnya.

Silakan sebarkan di grup wa.
Copas di grup relawan.
Kisah nyata di daerah Cikarang, delta mas, dan kalimalang,
Sepulangnya dari ATM.

Info dari grup tetangga!!!

Baca Juga: Simpan Sabu di Bawah Pohon Pisang, 3 Pengedar Narkoba Ini Diringkus

Faktanya, berdasarkan hasil penelusuran, narasi ini merupakan hoaks berulang yang pernah beredar pada tahun 2017.

Saat itu, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera mengatakan bahwa modus seperti yang beredar tersebut tidak pernah terjadi.

Sebagaimana diberitakan PikiranRakyat-Bekasi.com dalam artikel "[Hoaks atau Fakta] Benarkah Modus Pencurian Bius Helm Pengendara Bermotor Sedang Marak, Ini Faktanya", ia menegaskan bahwa modus yang beredar itu adalah hoaks.

Baca Juga: Kebakaran Kilang Minyak Balongan Diduga Akibat Tersambar Petir, Begini Hasil Analisis BMKG

Sebagaimana diketahui tindak kejahatan di Indonesia sangat beragam. Namun hal tersebut terkadang memunculkan narasi-narasi karangan yang dibuat oleh oknum tak bertanggung jawab agar menciptakan keresahan di masyarakat.

Masyarakat pun diimbau tidak mudah menyebarkan berita yang bersumber tidak jelas dan tanpa melakukan verifikasi.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x