Serbu Diskon KAI Spesial HUT RI, Jangan Ketinggalan Catat Jadwal Promonya di Sini

- 14 Agustus 2023, 09:05 WIB
Serbu Diskon KAI Spesial HUT RI, Jangan Ketinggalan Catat Jadwal Promonya Disini!
Serbu Diskon KAI Spesial HUT RI, Jangan Ketinggalan Catat Jadwal Promonya Disini! /Bella Yustia Rachmadina/twitter @keretaapikita

BANDUNGRAYA.ID - PT Kereta Api Indonesia (KAI) tengah mengadakan promo diskon besar-besaran untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-78.

Dilansir BandungRaya.id dari laman Instagram KAI121 tiket promo ini berlaku di 38 kereta api (KA) berbagai kelas dan tujuan.

Mengusung tema ‘Saatnya Merdeka dari Macet’, promo ini menawarkan diskon 78 persen berlaku untuk subkelas terendah kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi komersial dengan kuota sebanyak 13.140 kursi saja.

Baca Juga: Promo KFC Kombo Special Kemerdekaan, Bayar Rp78.000 Dapat 12 Menu, Catat Tanggalnya!

“Harga tiket sebesar 78 persen dari subkelas terendah kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi komersial dengan kuota sebanyak 13.140 kursi promo,” tulis KAI pada caption unggahannya.

Promo tiket spesial HUT RI ini berlangsung hanya untuk tanggal 16-18 Agustus 2023 ini saja, lho.

Adapun syarat dan ketentuan untuk dapat menggunakan diskon promo KAI ini adalah:

  1. Pembelian dapat dilakukan di aplikasi Access by KAI.

  2. Flash Sale akan Rp78 ribu akan dimulai pada pukul 12.00 hingga 13.00 WIB dan pukul 19.00 hingga 20.00 WIB.

  3. Promo reguler bayar cuma 78 persen.

  4. Periode pemesanan tanggal 16-18 Agustus 2023.

  5. Keberangkatan tanggal 17-26 Agustus 2023.

  6. Berlaku untuk kereta api komersial jarak jauh dan menengah, tidak berlaku untuk kereta luxury, panoramic, dan kereta wisata lainnya.

  7. Tiket promo dapat dibatalkan, ubah jadwal dan tidak berlaku tarif reduksi.

 

Berikut daftar kereta api yang tersedia promo diskon HUT RI ke-78 yang bisa dipilih:

 

  1. Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan PP)

  2. Argo Lawu (Gambir - Solo Balapan PP)

  3. Argo Muria (Gambir - Semarang Tawang Bank Jateng PP)

  4. Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang Bank Jateng PP)

  5. Bima (Gambir - Surabaya Gubeng PP)

  6. Bogowonto (Pasar Senen - Lempuyungan PP)

  7. Brantas (Blitar - Pasar Senen PP)

  8. Dharmawangsa (Surabaya Pasar Turi - Pasar Senen PP)

  9. Fajar Utama Solo (Pasar Senen - Solo Balapan)

  10. Ciremai (Bandung - Semarang Tawang Bank Jateng PP)

  11. Brawijaya (Malang - Gambir PP)

  12. Fajar Utama YK (Yogyakarta - Pasar Senen PP)

  13. Progo (Pasar Senen - Lempuyangan PP)

  14. Menoreh (Pasar Senen - Semarang Tawang Bank Jateng PP)

  15. Gajayana (Malang - Gambir PP)

  16. Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng PP)

  17. Gumarang (Surabaya Pasar Turi - Pasar Senen PP)

  18. Harina (Bandung - Surabaya Pasar Turi PP)

  19. Kertanegara (Malang - Purwokerto PP)

  20. Lodaya (Bandung - Solo Balapan PP)

  21. Malabar (Bandung - Malang PP)

  22. Mataram (Solo Balapan - Pasar Senen PP)

  23. Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng PP)

  24. Ranggajati (Cirebon - Jember PP)

  25. Sancaka (Yogyakarta - Surabaya Gubeng PP)

  26. Sawunggalih (Kutoarjo - Pasar Senen PP)

  27. Sembrani (Gambir - Surabaya Pasar Turi PP)

  28. Senja Utama Solo (Solo Balapan - Pasar Senen PP)

  29. Senja Utama YK (Pasar Senen - Yogyakarta PP)

  30. Sindang Marga (Kertapati - Lubuk Linggau PP)

  31. Singasari (Blitar - Pasar Senen PP)

  32. Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng PP)

  33. Wijayakusuma (Ketapang - Cilacap PP)

  34. Jaka Tingkir (Pasar Senen - Purwosari PP)

  35. Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng PP)

  36. Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi PP)

  37. Majapahit (Pasar Senen - Malang PP)

  38. Matarmaja (Malang- Pasar Senen PP)

 

Itulah informasi tiket promo KAI spesial HUT RI ke-78. Catat tanggal promonya agar tidak ketinggalan satset dari macet bersama KAI.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah