Belajar Filsafat Bersama Gita Wirjawan dan Noe Letto, Penasaran?

- 24 November 2022, 18:00 WIB
Belajar Filsafat Bersama Gita Wirjawan dan Noe Letto, Penasaran?
Belajar Filsafat Bersama Gita Wirjawan dan Noe Letto, Penasaran? /Tangkapan Layar Youtube Gita Wirjawan

BANDUNGRAYA.ID - Filsafat adalah sebuah ilmu yang berusaha mencari sebab secara mendalam berdasarkan pemikiran dan akal manusia.

Namun, filsafat ini dapat juga diartikan sebagai suatu sikap seseorang yang sadar dan dewasa ketika memikirkan segala sesuatu secara mendalam dan melihat secara menyeluruh dengan segala hubungan.

Kali ini kita akan belajar filsafat bersama Gita Wirjawan dan Sabrang Mowo Damar Panuluh atau yang kita kenal sebagai Noe Letto.

Baca Juga: Filsafat Hidup Bahagia, Fokus pada Apa yang Bisa Dikendalikan dengan Mengenal Teori Stoikisme

Banyak hal yang dibahas di wawancara ini mulai dari pendidikan, keahlian hingga politik yang dibicarakan dengan bahasa filsafat.

Sabrang MDP lahir di Yogya dan besar di Lampung. Sempat mengenyam pendidikan SMA di Yogya. Sabrang ditantang bapaknya untuk hidup mandiri di negeri orang. Dia kemudian memilih University of Alberta Kanada jurusan Matematika, Fisika, Psikologi.

Saat ditanya Gita alasan mengapa memilih 3 jurusan itu. Sabrang MDP menjawab dengan jawaban filosofis bahwa dia adalah orang yang malas.

Dia mencontohkan jika hukum maka hukum sifatnya masih bisa berubah-ubah sementara sains cenderung ilmu pasti dan tidak berubah dalam jangka waktu yang lama.

Dia berpikir fisika adalah ilmu dasar korespondensi sains sementara untuk membantunya dia perlu belajar matematika.

Halaman:

Editor: Raabi Ghulamin Halim

Sumber: YouTube Gita Wirjawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah