Katanya Akan Kesulitan Rezeki, Berikut 4 Mitos Seputar Kejatuhan Cecak di Kepala hingga Kaki

15 Desember 2020, 20:29 WIB
Ilustrasi cicak: 4 mitos yang berkembang di masyarakat tentang cicak. /PIXABAY/BiljaST

PR BANDUNGRAYA - Sejatinya, segala sesuatu yang terjadi pada manusia di muka bumi mengandung makna tertentu.

Sebesar atau sekecil apapun hal itu, manusia dituntut untuk belajar daru apa-apa yang telah mereka lewati.

Hal ini membuat sebagian orang percaya dan meyakini bahwa kejadian kecil seperti terimpa cicak juga mengandung arti.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Hadiah Natal untuk Orang Tua, Dijamin Unik dan Berguna

Mitosnya, saat seseorang kejatuhan cecak, orang tersebut akan tertimpa kesialan. Benarkah demikian?

Mitos yang berkembang di masyarakat menyebut bahwa kejatuhan cecak di tempat-tempat tertentu, seperti kepala, juga memiliki arti lain.

Setidaknya ada empat mitor yang berkembang di masyarakat perihal kejatuhan cecak.

Baca Juga: Kak Seto Bongkar Rahasia Dibalik Wajah Awet Muda dan Tubuh yang Sehat Bugarnya: GEMBIRA

Sebagaimana dilaporkan Portal Jember dalam artikel "4 Mitos Kejatuhan Cecak, Hati-hati dengan Orang Terdekat", simak ulasannya.

1. Kejatuhan di kepala

Kebanyakan mitos yang beredar ketika cecak jatuh di kepala, hal tersebut menandakan kesialan pada rezeki. Dimana orang yang dijatuhi cecak di kepala akan kesulitan mendapatkan rezeki.

Baca Juga: Jokowi Menempati Peringkat 13 dari 500 Tokoh Muslim yang Berpengaruh di Dunia Sepanjang 2020

2. Kejatuhan di pundak

Konon, jika dijatuhi cecak di pundak artinya ada pihak keluarga atau orang yang disayangi yang akan tertimpa kesialan. Jika percaya segera peringati orang yang dirasa mempunyai resiko sial.

Misalnya seorang istri kejatuhan cecak di pundak, jika percaya dengan mitos ini, segera peringatkan suami untuk berhati-hati dan waspada.

Baca Juga: Cek Fakta: FPI dan 5 Ormas Islam Ini Resmi Dibubarkan oleh Pemerintah, Benarkah?

3. Kejatuhan di kaki

Konon, jika kejatuhan cecak di kaki, tepatnya di paha, hal ini menandakan akan adanya dilema atau kesukaran akibat tindakan orang yang dijatuhi itu sendiri sebelumnya.

Apabila cecak jatuh di paha kanan, artinya kesulitan akan datang dari orang dekat. Sedangkan cecak yang jatuh di paha kiri, artinya kesulitan akan muncul dari orang asing.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Ustaz Abdul Somad dan Ustaz Tengku Zulkarnain Mundur Jadi Ulama?

4. Mitos Suara Cecak dalam Rumah

Selain dijatuhi tubuh cecak dan kotorannya, suara cecak juga mengandung interpretasi yang lekat dengan kemalangan. Konon, setiap arah kemunculan suara cecak memiliki tafsirannya tersendiri yang berbeda-beda.

Misalnya, suara cecak muncul dari arah barat. Ini menandakan akan bahwa ada seseorang yang mengganggu keimanan, dan sebagainya.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Indonesia Lawyers Club Episode Terakhir Malam Ini 15 Desember 2020

Semua kembali lagi pada kepercayaan masing-masing dan semua yang terjadi di dunia adalah kehendak Allah. Manusia hanya dituntuk untuk beriktiar atau berusaha. Tetapi membaca tanda-tanda juga cukup penting.*** (Mochammad Sholehudin/Portal Jember)

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler