7 Tanda Depresi Pada Tubuh, Pertanda Dirimu Harus Berkonsultasi Pada Orang Terdekat Bahkan Dokter!

1 Juni 2022, 19:59 WIB
7 Tanda Depresi Pada Tubuh, Pertanda Dirimu Harus Berkonsultasi Pada Orang Terdekat Bahkan Dokter! /ArtWithTammy

BANDUNGRAYA.ID– Berikut adalah 7 tanda depresi pada tubuh yang mengisyaratkan dirimu harus berkonsultasi jika ada masalah kepada orang terdekat bahkan dokter.

Setiap manusia memiliki masalah dan juga kehidupan beragam yang bisa membuat pikiran kalut bahkan depresi. Bukan hanya persoalan pikiran, ternyata depresi bisa berpengaruh pada tubuh dengan tanda atau ciri yang berbeda-beda.

Depresi merupakan gangguan mental yang dapat diasosiasikan dengan emosi seperti merasa sedih, ingin menangis, maupun merasa tidak berdaya.

Baca Juga: Marshanda Live Youtube Mengabarkan Dirinya Mengidap Tumor Payudara, Begini Reaksi Sang Mantan Suami

Tapi tahukah anda, bahwa depresi dapat berpengaruh pada fisik dan memberi rasa sakit pada tubuh?

Dilansir BandungRaya.id dari Healthline, tubuh kita dapat menunjukkan beberapa gejala yang menandakan bahwa kita mengalami depresi. Diantaranya adalah:

1. Lelah, terus menerus merasa tidak berenergi.

Kelelahan merupakan gejala umum dari depresi. Tubuh akan merasa kurang berenergi setiap saat dan lesu ketika pagi hari.

Kelelahan memang berakar dari stress, tapi depresi juga dapat menyebabkan lelah. Kelelahan akibat depresi dapat menyebabkan gangguan konsentrasi, mudah marah, dan sikap apatis.

Baca Juga: Eril Sudah Ditemukan atau Belum? Erwin: Keluarga Sudah Ikhlas

2. Berkurangnya toleransi tubuh terhadap rasa sakit.

Jika tubuh merasa ada yang sakit tapi anda tidak menemukan penyebabnya, bisa jadi itu gejala depresi. Ternyata, depresi dan rasa rakit saling berkaitan.

Berdasarkan beberapa studi yang dikutip melalui Healthline, rasa sakit memiliki pengaruh yang lebih besar terhadap orang yang mengalami depresi.

3. Sakit punggung atau sakit otot.

Jika anda merasa baik-baik saja di pagi hari, namun ketika bekerja atau duduk di bangku sekolah punggung mulai terasa sakit, hal itu dapat menjadi tanda stress maupun depresi.

Meskipun seringkali diasosiasikan dengan postur tubuh yang buruk maupun cedera, sakit punggung dan otot dapat menjadi gejala gangguan psikologis.

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Potion’ yang dinyanyikan oleh Calvin Harris, Dua Lipa dan Young Thug: Sensasi Musik Tahun 80an

4. Sakit kepala.

Hampir setiap orang umumnya pernah merasakan sakit kepala. Namun, sakit kepala karena depresi sedikit berbeda dengan sakit kepala pada umumnya.

Sakit kepala akibat depresi dapat terasa seperti sensasi berdenyut-denyut ringan di kepala, khususnya di sekitar alis.

5. Masalah penglihatan

Depresi juga dapat menyebabkan penglihatan menjadi lebih kabur, suram, serta abu-abu. Hal ini disebut sebagai contrast perception.

6. Sakit perut

Sakit perut terutama di bagian bawah merupakan salah satu gejala yang paling terasa dari depresi, apalagi jika sakit tidak kunjung membaik.

Sebuah penelitian di Harvard Medical School menyebutkan bahwa sakit perut, kram, bloating, dan mual dapat menjadi gejala kesehatan mental yang buruk.

Baca Juga: LINE UP Timnas Indonesia vs Bangladesh Hari Ini di Stadion Si Jalak Harupat: Persiapan Piala Asia 2023!

7. Masalah pencernaan atau buang air tidak teratur.

Sebuah studi pada tahun 2011 menyebutkan bahwa emosi seperti kesedihan, kecemasan, dan depresi dapat mengganggu sistem pencernaan.

Gejala-gejala tersebut mungkin tampak umum dan dapat dirasakan hampir setiap hari. Tetapi perlu diwaspadai jika sakit semakin terasa dan tidak kunjung membaik.

Ada baiknya jika langsung mengkonsultasikan keluhan tersebut dengan dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.

Selain itu, jangan ragu untuk meminta bantuan pada orang terdekat jika anda memiliki suatu masalah yang terasa terlalu berat untuk dihadapi sendiri.***

Editor: Raabi Ghulamin Halim

Tags

Terkini

Terpopuler