4 Rekomendasi Tanaman Hias Unik Percantik Rumah, Lengkap dengan Harga! Salah Satunya Hoya Kerrii

- 24 November 2020, 12:32 WIB
Ilustrasi Sukulen: Berikut 4 rekomendasi tanaman hias unik utuk percantik rumah.
Ilustrasi Sukulen: Berikut 4 rekomendasi tanaman hias unik utuk percantik rumah. /PIXABAY/Nietjuh

PR BANDUNGRAYA - Tanaman hias yang unik dapat membuat penampilan rumah Anda terkesan jauh lebih menarik.

Akan tetapi, terkadang yang umum dijual adalah beberapa jenis tanaman yang sedang populer saja, sehingga Anda kesulitan untuk menemukan tanaman hias yang unik atau berbeda dari yang lainnya.

Jika Anda mulai merasa bosan atau sekedar ingin menambah koleksi, Prbandungraya.pikiran-rakyat.com akan memberikan 4 rekomendasi tanaman hias unik, sebagaimana dilansir dari House Beautiful.

Baca Juga: Sebuah Pendekatan Teoritis Memahami Cinta Han Ji Pyeong dan Nam Do San pada Seo Dal Mi di Start-Up

1. Hoya kerrii

Tanaman hias Hoya memiliki bentuk seperti hati yang sangat unik, sehingga tanaman ini sangat populer dan sering dijadikan hadiah untuk pasangan pada momen spesial.

Hoya kerrii yang juga dikenal sebagai tanaman kekasih ini adalah sukulen paling romantis, akan sangat cocok jika ditempatkan di meja kerja atau ruangan lainnya yang dapat menambahkan kesan unik.

Baca Juga: Bongkar 3 Fakta Kim Seon Ho Pemeran Han Ji Pyeong dalam Drama Start-Up: Ada Pengalaman Traumatis!

Seperti kebanyakan sukulen pada umumnya, Hoya Kerrii juga tidak memerlukan perawatan yang rumit dan mampu bertahan dalam segala kondisi.

Untuk satu potongan tunggal Hoya Kerrii dijual mulai dari Rp25.000, sedangkan untuk Hoya Kerrii yang rimbun harganya mencapai Rp225.000.

2. Nerve Plants

Baca Juga: Kode Keras dari BTS, Spring Day Bisa Jadi Memang Terinspirasi dari Tragedi Kapal Sewol

Nerve Plants atau dikenal juga dengan sebutan Fittonia adalah salah satu tanaman hias yang memiliki urat daun yang cerah.

Warna cerah dan pola unik pada tanaman ini dapat membuat rumah Anda menjadi terlihat lebih menarik dan tidak membosankan.

Berdasarkan pemantauan dari beberapa platform e-commerce, Fittonia dijual dengan harga yang sangat beragam mulai dari Rp25.000 hingga ratusan ribu, yang tergantung dari jenis dan penjualnya.

Baca Juga: Siapa Bilang Cewek Tak Tahu Cara Parkir? Intip Aksi Viral Luna Maya Jadi Tukang Parkir Dekat Jurang

3. Lipstik Echeveria

Tanaman hias ini sangat menawan dengan penampilan warna merah cerah pada seluruh bagian tubuhnya, sehingga mampu menambahkan aura berbeda untuk taman atau pun ruangan di rumah Anda.

Lipstik Echeveria atau lebih umum dikenal sebagai kaktus sukulen memiliki warna lain seperti hijau dengan ujungnya berwarna merah cerah.

Baca Juga: Terbuat dari Bubuk Emas dan Berlian, Sabun Termahal di Dunia Ini Dijual Seharga Rp39,7 Juta

Dijual dengan harga mulai dari Rp40.000 untuk satu Lipstik Echeveria siap tanam, tetapi harga tersebut belum termasuk pot atau media tanamnya.

4. Greenovia

Greenovia memiliki bentuk yang menyerupai bunga mawar dengan warna hijau dan merah muda yang sangat menawan.

Baca Juga: Menangis Penuh Penyesalan Usai Terciduk, Begini Kondisi Terkini Selebgram Millen Cyrus

Meskipun bentuknya menyerupai bunga, tetapi tanaman hias ini dapat hidup lebih mudah dan hanya memerlukan air ketika bagian atas pada permukaan tanahnya mulai mengering.

Tanaman ini dibanderol mulai dari Rp200.000, tetapi kebanyakan dijual dalam bentuk bibit yang memerlukan pembenihan 15 hingga 25 hari.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: House Beautiful


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah