Katanya Weton Pahing Dilarang Menikah dengan Weton Wage, Mitos Atau Fakta? Tinjau Kebenarannya

- 2 Desember 2020, 19:05 WIB
Ilustrasi menikah: Benarkah weton pahing dilarang menikah dengan weton wage?
Ilustrasi menikah: Benarkah weton pahing dilarang menikah dengan weton wage? /pixabay.com/vetonethemi

PR BANDUNGRAYA - Sejatinya, pernikahan adalah momen sakral yang bisa jadi hanya dialami satu kali seumur hidup oleh sebagian orang.

Maka tak jarang, butuh perjalanan panjang bagi seseorang untuk menemukan cinta sejati dan belahan jiwanya untuk diajak ke jenjang yang lebih serius, yakni pernikahan.

Biasanya, orang tua akan menyimpan standar sendiri sebelum nenerima anggota keluarga baru, dari bibit, bebet, bobot, dan tentu kepercayaan apa yang dianut.

Baca Juga: Begini Kondisi Jalan di Sekitaran Alun-Alun Tanjungsari Sumedang Pascatragedi Kecelakaan Beruntun

Tak sebatas itu, bagi sebagian masyatrakat jawa yang masih mempercayai primbon, kecocokan weton juga kadang menjadi pertimbangan utama apakah sang anak diizinkan menikah dengan belahan jiwa yang ia pilih atau tidak.

Karena, ditakutkan, jika weton tak cocok, akan ada keburukan dan kesialan yang menanti setelah keduanya resmi menikah.

Sebagaimana dilansir Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari Ringtimes Banyuwangi dalam artikel "Mitos Larangan Weton Pahing dan Wage untuk Menikah, Benarkah Akan Menimbulkan Kesialan?", berikut mitos dan kebenaran terkait larangan pernikahan antara weton Pahing dan Wage.

Baca Juga: Daftar Hari Penting Desember: Tak Hanya Natal, Ada Juga Nasional dan Internasional

Ada sebuah kepercayaan adat Jawa, yaitu apabila ada weton tertentu yang menikah, maka kehidupan rumah tangganya ditentukan oleh perpaduan kedua weton mempelai.

Salah satu yang sering dibicarakan adalah tentang larangan menikah untuk weton Pahing dan Wage. Apabila ini dilanggar, banyak orang percaya bahwa pernikahan tersebut tidak akan harmonis.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Ringtimes Banyuwangi (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x