Stop Hakimi Anak! Deretan Angka di Rapor bukan Ukuran Kecerdasan Anak dan Keberhasilan Pendidikan

- 15 Desember 2022, 07:00 WIB
Stop Hakimi Anak! Deretan Angka di Rapor bukan Ukuran Kecerdasan Anak dan Keberhasilan Pendidikan
Stop Hakimi Anak! Deretan Angka di Rapor bukan Ukuran Kecerdasan Anak dan Keberhasilan Pendidikan /Rinda Saparinda/pixabay

BANDUNGRAYA.ID- Jangan menghakimi anak lewat deretan nilai angka pada rapor, nilai yang tertera pada rapor tidak selamanya bisa menunjukan kecerdasan seorang anak dan keberhasilan pendidikan.

Pembagian rapor semester ganjil tahun ajaran 2022 -2023 akan segera dilaksanakan pertengahan bulan Desember ini.

Tentu saja momen ini dinantikan para orang tua untuk melihat perkembangan hasil pembelajaran selama satu semester.

Baca Juga: Rival Rasa Bestie, Semifinal Piala Dunia 2022 Prancis vs Maroko Auto Jadi Friendly Match Gegara Mbappe-Achraf?

Pada umumnya orang tua akan melihat nilai untuk setiap mata pelajaran.

Nilai selalu menjadi fokus utama untuk diperhatikan orang tua dalam melihat capaian pembelajaran selama satu semester terakhir.

Tidak jarang orang tua yang salah memaknai nilai rapor ini, sehingga masih sering terjadi penghakiman kepada anak pasca pembagian rapor karena nilai yang tidak sesuai dengan harapan orangtua.

Bila diperhatikan, banyak orang tua yang gagal paham tentang nilai rapor anak.

Orangtua masih melihat deretan angka di rapor anak sebagai ukuran kecerdasan serta keberhasilan pendidikan.

Halaman:

Editor: Raabi Ghulamin Halim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x