Kenapa Jokowi Pilih Dasi Kuning Saat Kunjungan ke Jepang? Ternyata Ini Alasannya

16 Desember 2023, 16:47 WIB
Kenapa Jokowi Pilih Dasi Kuning Saat Kunjungan ke Jepang? Ternyata Ini Alasannya /YouTube/@Sekretariat Presiden

BANDUNGRAYA.ID - Presiden Joko Widodo tampil beda saat bersiap melakukan kunjungan kerja ke Jepang pada hari Sabtu lalu.

Biasanya terlihat mengenakan dasi berwarna merah atau biru, kali ini Presiden terlihat menggunakan dasi berwarna kuning yang cukup mencolok.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno memberikan cerita menarik terkait pemilihan dasi tersebut.

Menurut Pratikno, Presiden Joko Widodo mengalami kesulitan dalam menemukan dasi yang sesuai untuk dikenakan. Oleh karena itu, dengan sederhana, Jokowi memilih dasi berwarna kuning yang tersedia pada saat itu.

"Tadi beliau cerita, kesulitan mencari dasi, yang ada saja dipakai," ungkap Pratikno.

Saat sesi konferensi pers menjelang keberangkatan, seorang wartawan tidak bisa menyimpan keingintahuannya dan bertanya kepada Presiden tentang makna dasi berwarna kuning yang dikenakannya.

Hal ini menjadi pemandangan menarik karena Jokowi biasanya terlihat mengenakan dasi dengan warna yang lebih klasik.

"Pak, dasi kuning ada artinya nggak?" tanya wartawan penasaran kepada Jokowi.

Presiden tampak terhenti sejenak dan memperhatikan dasinya. Dengan senyuman lebar, Jokowi kemudian menjawab dengan guyonan, "Masa enggak tahu," sebelum melangkah pergi menuju pesawat, meninggalkan ruang konferensi pers dengan keceriaan tersendiri.

Meski terlihat sederhana, pemilihan dasi berwarna kuning oleh Presiden Jokowi menjadi sorotan menarik dan menyimpan kisah unik di baliknya.***

Editor: Resa Mutoharoh

Tags

Terkini

Terpopuler