'Karma' Donald Trump: Dulu Buat Banyak Klaim Kontroversial Soal Covid-19, Kini Dinyatakan Positif

- 2 Oktober 2020, 16:22 WIB
Presiden AS Donald Trump sempat mengeluarkan banyak klaim kontroversial sebelum akhirnya dinyatakan positif Covid-19.
Presiden AS Donald Trump sempat mengeluarkan banyak klaim kontroversial sebelum akhirnya dinyatakan positif Covid-19. /PIXABAY/Geralt

PR BANDUNGRAYA – Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan bahwa ia positif terinfeksi Covid-19 tepat hari ini, Jumat 2 Oktober 2020.

Ia dikabarkan akan memulai masa karantina di Gedung Putih, kediaman Presiden Donald Trump bersama sang istri yang juga terpapar virus corona.

Ia juga menyampaikan kata-kata positif terkait penyembuhannya dalam waktu sesegera mungkin.

Baca Juga: Hari Batik Nasional Trending di Twitter, Berikut Cara Membuat Batik Tulis, Ada 12 Tahapan

Sebelum dinyatakan positif Covid-19, Presiden Donald Trump terkenal dengan beberapa klaim kontroversialnya terkait Covid-19.

Dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari The Atlantic berikut merupakan klaim kontroversial Donald Trump terkait Covid-19 dan pandemi yang melanda hampir seluruh dunia.

Jumat, 7 Februari dan Rabu, 19 Februari 2020

Baca Juga: 5.000 Hewan Peliharaan Ditemukan Mati di Tiongkok Saat Pengiriman Logistik

Donald Trump mengklaim bahwa virus coron akan melemah, "ketika kita memasuki bulan April, dalam cuaca yang lebih hangat yang memiliki efek yang sangat negatif pada itu, dan jenis virus itu."

Faktanya, ketika Donald Trump membuat klaim tersebut, masih terlalu dini untuk mengatakan apakah penyebaran virus akan dipengaruhi oleh kondisi yang lebih hangat atau tidak.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: The Atlantic


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x