Info Mudik Terkini, Jumat 29 April 2022 di Tol Padalarang Cileunyi: Tidak Ada Kemacetan

29 April 2022, 15:52 WIB
Info Mudik Terkini, Jumat 29 April 2022 di Tol Padalarang Cileunyi: Tidak Ada Kemacetan /Rian s Putra/

 

BANDUNGRAYA.ID- Info mudik terkini, Jumat 29 April 2022 di beberapa titik yang terpantau CCTV di Tol Padalarang Cileunyi dalam arus mudik Lebaran Idulfitri 2022.

Untuk memantau serta mendapatkan info mudik terkini di Tol Padalarang Cileunyi, Jumat 29 April 2022 pemudik bisa memanfaatkan akses CCTV yang disediakan Bina Marga.

Terpantau di CCTV beberapa ruas tol Padalarang Cileunyi info mudik terkini, Jumat 29 April 2022 pukul 15.45 berlangsung ramai lancar.

Baca Juga: Link Live CCTV RTTMC dan Nomor Penting Saat Mudik 2022

Untuk link CCTV tersimpan pada akhir artikel, dan berikut BANDUNGRAYA.ID telah melansir dari laman binamarga.pu.go.id terkait arus mudik 2022 ruas tol Padalarang-Cileunyi:

1. Tol Padalarang-Cileunyi (Pasteur Exit)

Untuk KM 127+060 Pasteur Exit, arus mudik 2022 terpantau lancar. Tidak terdapat antrean di gerbang tol keluar menuju Kota Bandung.

Baca Juga: Lebaran Sebentar Lagi, Simak Kumpulan Ucapan Selamat Idul Fitri 2022 dalam Bahasa Sunda Beserta Artinya

2. Tol Padalarang-Cileunyi (KM 122+450)

Serupa dengan Gerbang Tol Pasteur Exit, untuk jalur Padalarang Cileunyi di KM 122+450 tergolong lengang.

3. Tol Padalarang-Cileunyi (SS Kopo)

Untuk arus mudik 2022 tol Padalarang-Cileunyi di KM 135+600 Simpang Susun (SS) Kopo, terpantau lengang. Pengendara mobil tidak mengalami kemacetan namun hujan mulai mengguyur.

Baca Juga: Slot Pemain Asia Masih Kosong: Bos Persib Bandung Beri Pernyataan Ini, Yudi Guntara Ikut Berkomentar

4. Tol Padalarang-Cileunyi (SS M.Toha)


Untuk KM 185+500 Simpang Susun (SS) M. Toha, arus lalu lintas pengendara mobil terlihat padat. Meskipun terpantau lancar dengan cuaca cerah.

5. Tol Padalarang-Cileunyi (SS Buah Batu)

Terakhir arus mudik 2022, terpantau pada Simpang Susun (SS) Buah Batu cenderung lengang, namun huja mulai mengguyur ruas alan KM 142+000.

Baca Juga: Jokowi Setengah Hati Larang Ekspor Minyak Goreng? Petani Jadi Korban

Dengan adanya CCTV online dapat memudahkan perjalanan para pemudik, agar bisa mengantisipasi kemacetan dan memantau kondisi jalan tol yang akan dilewatinya, akses CCTV online bisa didapatkan melalui laman seperti binamarga.pu.go.id seperti:

1. Buka browser atau Chrome yang ada di Smartphone.

2. Buka laman resmi binamarga.pu.go.id.

3. Setelah masuk laman tersebut, klik tulisan ‘CCTV Tol’ dan pilih nama ruas tol yang ingin dilihat arus lalu lintasnya.

Baca Juga: Hasil Badminton Asia Championship 2022: Tunggal Putra Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final

4. Setelah klik, muncul tampilan CCTV online sesuai ruas tol yang dipilih. CCTV online tersebut bekerja selama 24 jam.

Sedangkan untuk pemudik yang ingin mengetahui arus lalu lintas mudik 2022 di ruas Tol Padalarang-Cileunyi bisa KLIK DI SINI.

Disclaimer: Link CCTV online arus mudik 2022 hanya informasi bagi pembaca, BANDUNGARAYA.ID tidak bertanggung jawab atas kualitas siaran. Setiap penyedia layanan streaming memiliki ketentuan yang harus ditaati.***

Editor: Rizal Sunandar

Tags

Terkini

Terpopuler