Bantu UMKM Terdampak Covid-19, Ridwan Kamil Ajak ASN Jabar Bela Negara dengan Belanja di Borongdong.id

- 16 Februari 2021, 15:22 WIB
Ridwan Kamil ajak pelaku UMKM di Jawa Barat bergabung di marketplace Borongdong.id.
Ridwan Kamil ajak pelaku UMKM di Jawa Barat bergabung di marketplace Borongdong.id. /Dok. Humas Jabar

PR BANDUNGRAYA – Pemerintah Provinsi Jawa Barat berinovasi meluncurkan program baru bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan Ekonomi Kreatif (Ekraf) yang sempat terkena dampak akibat pandemi Covid-19.

Bantuan UMKM diperlukan karena masa pandemi Covid-19 juga sudah menyerang sektor perekonomian. Tidak hanya sisi kesehatan saja yang dibikin berantakan. Apalagi, pemerintah terus melakukan kebijakan pembatasan mobilitas untuk mencegah penularan Covid-19.

Program UMKM dari pemerintah Jabar seperti program ICALAN (Inovasi Cara Penjualan). Disbudpar Jabar bersama Komite Ekonomi Kreatif dan Inovasi (KREASI) dan Bank BJB menciptakan loka pasar online (marketplace), Borongdong.id.

Baca Juga: Sering Dianggap Sama, Ternyata Teh Hijau dan Matcha Berbeda

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menjelaskan, Borongdong.id merupakan kontribusi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Jabar dalam mendorong pemulihan ekonomi. Pasalnya, ASN ada dalam 30 persen golongan/orang di Jabar yang ekonominya tidak terdampak pandemi global Covid-19.

Melalui Borongdong.id berusaha membangkitkan nilai kebangsaan warga khususnya ASN lewat tagline "Bela Negara dengan Belanja". Sehingga, dapat berperan mempercepat transformasi digital UMKM. Angka penjualan ditargetkan mencapai 50 ribu produk UMKM Jawa Barat selama 3 bulan.

"Karena pandemi Covid-19 ini perang, semua harus bela negara. Yang punya ilmu bela negara dengan ilmu, yang punya harta bela negara dengan belanja. Supaya semangat kebangsaan kita muncul," tegas Ridwan Kamil sebagaimana dikutip PRBandungRaya.com dari situs resmi Humas Jabar.

Baca Juga: Liga Champions: Jelang RB Leipzig vs Liverpool, Nahkoda Kedua Tim Berbincang Hangat

Selain itu, Borongdong.id juga sejalan dengan program Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) oleh pemerintah pusat. Tujuannya, mengakselerasi transformasi digital UMKM, memperkuat kelangsungan usaha, mempercepat siklus ekonomi, mendorong semangat bangga produk lokal, hingga mendorong nation branding produk lokal unggulan.

Setidaknya ada 1500 produk UMKM Jawa Barat dan harus ada yang membeli produk mereka. Ridwan Kamil atau yang sering disapa Kang Emil mengajak para ASN untuk memulihkan ekonomi dengan belanja.

Belanja adalah bela negara. Silih tulungan dapat membantu pelaku UMKM di jabar. “Hayu Diborong diborong”, supaya pelaku UMKM dapat mempertahankan usahanya.

Baca Juga: Barcelona vs PSG di Liga Champions, Ronald Koeman: Di Maria dan Neymar Pemain Hebat, Tapi...

Untuk menarik minat pasar, penjualan online UMKM akan melakukan promosi dan memberikan diskon. Pelaku UMKM dan Ekraf akan membuat harga yang dapat menari ASN untuk belanja di Borongdong.id.

Selain itu, diharapkan UMKM dan ekraf melakukan inovasi dengan menjual produk yang dibutuhkan oleh pasar. Penjualan tidak hanya manargetkan pasar ASN, nantinya borongdong.id bisa diakses oleh masyarakat umum.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Instagram @movreview Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x