Atasi Banjir di Jawa Barat, Ridwan Kamil Siapkan 12 Proyek Penanggulangan Bencana

- 11 Februari 2021, 13:36 WIB
Pemprov Jabar segera menyiapkan 12 proyek untuk menanggulangi banjir.
Pemprov Jabar segera menyiapkan 12 proyek untuk menanggulangi banjir. /Instagram.com/@ridwankamil

PR BANDUNGRAYA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat siapkan 12 proyek untuk menanggulangi banjir di daerah Jawa Barat.

Usulan ini dicanangkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam menanggapi bencana yang terjadi di daerah Garut, Bekasi, Subang hingga Indramayu sejak awal Februari 2021.

Ridwan Kamil menyapaikan proyek ini akan segera diresmikan oleh pemrov bersama menteri dalam dua pekan kedapan.

Baca Juga: Segera Manfaatkan KIP, Berikut Cara Cairkan BLT PIP hingga Rp1 Juta

"Ada sekitar 12 pekerjaan yang berhubungan dengan banjir sedang berproses. Salah satu yang sudah selesai, walaupun bukan di Pantura adalah Penyodetan Cisangkuy, anak sungai yang ke Citarum. Ini mungkin dalam waktu dua minggu akan kita resmikan bersama pak menteri," papar Ridwan Kamil seperti dikutip PRBandungRaya.com dari Antara, Kamis, 11 Februari 2021.

Selain kritikan masyarakat yang menilai lambatnya Pemprov Jabar dalam menanggulangi bencana, Ridwan kamil sampaikan bukan pekerjaan mudah bahkan perlu dimaklumi masyrakat.

Sejauh ini mantan Wali Kota Bandung ini sudah mengisturksikan kepada setiap kepada daerah bila terjadi bencana naikan status menjadi siaga.

Baca Juga: BLT PIP Targetkan 17,9 Siswa di Tahun 2021, Begini Cara Mudah Cek Status Penerima

"Dan saya kira itu secara umum. Saya minta kita siaga satu kepada kabupaten atau kota yang sedang mendapat musibah bencana alam," katanya.

Saat ini Pemprov Jabar juga tengah mengkaji situasi dan kondisi dari bendungan Sadawarna, Subang, yang diduga menjadi sebabnya luapan banjir. Pemprov Jabar akan segera perbaiki kendala yang sebabkan banjir di Subang.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x