Fadli Zon Bocorkan Percakapan Terakhir dengan Syekh Ali Jaber, Akui Sempat Janjian Lakukan Hal Ini

14 Januari 2021, 13:15 WIB
Syekh Ali Jaber meninggal dunia di usia ke-44 tahun. /Instagram.com/@syekh.alijaber

PR BANDUNGRAYA – Kabar duka datang dari kalangan ulama Indonesia, Syekh Ali Saleh Mohammed Ali Jaber dikabarkan telah meninggal dunia hari ini, Kamis, 14 Januari 2021.

Melalui akun media sosial Yayasan Syekh Ali Jaber, disebutkan bahwa pria yang lahir pada 3 Februari 1976 telah meninggal dunia pada 14 Januari 2021 di usia ke-44 tahun.

Syekh Ali Jaber dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Yarsi pukul 8.30 WIB pagi ini. Meski sempat positif Covid-19, menurut informasi yang diterima, saat meninggal dunia kondisinya telah dinyatakan negatif.

Baca Juga: Perjuangan Syekh Ali Jaber Melawan Covid-19, setelah Negatif Langsung Kritis hingga Akhirnya Wafat

“Telah Wafat Guru kita, SYEKH ALI JABER (Ali Saleh Mohammed Ali Jaber). Di RS Yarsi Hari ini, 14 Januari 2021. 1 Jumadil Akhir 1442 H. Jam 08.30 WIB dalam keadaan Negatif Covid-19,” tulis keterangan di akun Instagram Yayasan Syekh Ali Jaber.

Terkait kabar duka ini, sejumlah tokoh ulama dan pejabat tanah air turut mengucapkan belasungkawa melalui media sosial.

Di antaranya adalah politisi Partai Gerindra, Fadli Zon pun mengungkapkan rasa berdukanya terkait kabar ini.

Melalui akun Twitter miliknya, Fadli Zon mendoakan Syekh Ali Jaber agar husnul khotimah. Pada kesempatan yang sama, Fadli Zon juga memperlihatkan isi percakapan terakhirnya dengan ulama keturunan Timur Tengah tersebut.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Hari Kedua, Ganjar Pranowo Ingat Masa Kecil: Rasanya seperti Digigit Semut

Berdasarkan tangkapan layar percakapan yang diunggah Fadli Zon, keduanya diketahui sempat berniat bersilaturahmi di akhir tahun 2020, namun sayangnya Syekh Ali Jaber kala itu jatuh sakit.

Tangkapan layar percakapan Fadli Zon dan Syekh Ali Jaber. Twitter.com/@fadlizon

“Saya janjian silaturahim lagi dengan Syekh Ali Jaber harusnya akhir Desember 2020, namun Allah punya kehendak lain,” tulis Fadli Zon dalam cuitannya.

Lebih lanjut, Fadli Zon juga mengungkapkan kekagumannya terhadap pendapat Syekh Ali Jaber yang sempat menuliskan doanya perihal masa depan bangsa Indonesia.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Meninggal, Hidayat Nur Wahid Ungkap Jalan Dakwah Almarhum

“Saya terkesan ucapan pendek WA beliau respon YouTube saya ‘semoga Allah lindungi negeri kita dari bincana dan penjajah seraka dan tama’. Insya Allah Husnul khotimah. Al-Fatihah,” tulis Fadli Zon melanjutkan cuitan tersebut.

Menanggapi kabar duka wafatnya Syekh Ali Jaber, sebelumnya Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid pun turut mengucapkan bela sungkawa melalui akun Twitter miliknya.

“Kembali kita berduka. Al Hafidh Syaikh Ali Jaber wafat. Bertambah lagi yang berpulang dari Ulama rujukan Umat. Innaali Llahiwainnaailai Hirajiun. Semoga Allah karuniakan husnulkhatimah dan syahadah. Dan nanti menerima Almarhum disisi-Nya yang termulia di al-Jannah. Lahu al-Fatihah. Amin,” tulis Hidayat Nur Wahid dalam cuitannya, dikutip Kamis, 14 Januari 2021.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Twitter @fadlizon

Tags

Terkini

Terpopuler