Link Live CCTV RTTMC dan Nomor Penting Saat Mudik 2023

20 April 2023, 05:10 WIB
Link Live CCTV RTTMC dan Nomor Penting Saat Mudik 2023 /Diskominfo Indramayu

BANDUNGRAYA.ID – Berikut link live CCTV untuk pantau arus mudik 2023 serta nomor penting yang bisa dihubungi saat kondisi darurat ketika di perjalanan.

Link live CCTV ini disediakan oleh Road Transport and Traffic Management Center Departemen Perhubungan (RTTMC Dephub) guna arus lalu lintas mudik 2023 bisa dipantau  secara realtime.

Selain link live CCTV yang disediakan RTTMC, dalam artikel ini juga disediakan nomor darurat yang bisa dihubungi saat Anda mengalami kendala dalam perjalanan mudik 2023.

Setelah 3 tahun kegiatan mudik lebaran Idulfitri tidak terlaksana dengan maksimal, akhirnya pada kegiatan mudik 2023 di Lebaran Idulfitri 1444 H pemerintah mengeluarkan surat edaran bahwa kegiatan mudik boleh dilaksanakan.

Momentum ini menjadi berkesan bagi para perantau yang mencari nafkah di kota-kota besar, sebab akhirnya bisa kembali pulang kampung menemui keluarga.

Meninggalkan rumah atau tempat tinggal dan menuju kampung halaman tentunya harus dipersiapkan dengan matang.

Salah satunya adalah dengan memantau terkait situasi dan kondisi lalu lintas jalan arteri maupun jalan tol.

Selain menggukanan aplikasi peta digital seperti Google Maps atau Waze, biasanya para pemudik saling bertukar kabar melalui forum diberagam sosial media.

Namun taukah kamu, sekarang memantau situasi dan kondisi lalu lintas bisa secara langsung, aktual, dan faktual melalui CCTV digital yang bisa kamu akses di internet.

Baca Juga: Komplotan Pencuri Terekam CCTV di Ruko Malibu Cengkareng, Skincare dan PS4 Raib, Begini Kronologinya

Kamu bisa akses tautan berikut ini untuk memantau lalulintas via internet.

1. Road Transport and Traffic Management Center Departemen Perhubungan (RTTMC Dephub)

https://rttmc.dephub.go.id/rttmc/livecctv

2. Situs dan Media Sosial
- Lewat Mana https://lewatmana.com/ KLIK DI SINI
- Instagram RTMC Polda Jabar KLIK DI SINI
- Instagram TMC Polrestabes Bandung KLIK DI SINI
- Instagram ATCS Kota Bandung KLIK DI SINI

Baca Juga: Persyaratan Mudik Lebaran 2022, Simak Selengkapnya!

3. Hubungi pihak terkait saat anda dalam kondisi darurat:

Informasi Jalan Tol (0813-8006-8000).

Jasa Marga
- Tanggerang - Merak (0800-1777-879)/(0254-2078-78).
- Jakarta - Tangerang (14080).
- Jakarta - Cikampek (14080).
- Cikampek - Palimanan (0260-7600-600).
- Palimanan - Kanci 14080.

Baca Juga: Siap Mudik Lebaran 2022? Catat Daftar Nomor Telepon Darurat Lengkap dengan Nomor Telepon Jalan Tol

Direktorat Lalulintas Polri (021-798-9702).

Kepolisian (110).***

Editor: Resa Mutoharoh

Tags

Terkini

Terpopuler