Mantan Paslon 2 Capres-Cawapres 2019 Kini Bersatu dengan Jokowi, Eks Anak Buah SBY: Ikuti Jejak Saya

- 24 Desember 2020, 18:10 WIB
Sandiaga Salahudin Uno Menteri Parawisata dan Ekonomi Kreatif, Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan.
Sandiaga Salahudin Uno Menteri Parawisata dan Ekonomi Kreatif, Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan. /Sandiagauno @twitter/

PR BANDUNGRAYA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diketahui telah melakukan reshuffle untuk pertama kalinya di Kabinet Indonesia Maju.

Beberapa nama politisi menggantikan jabatan menteri yang kini telah dipecat.

Salah satunya adalah Sandiaga Uno yang menggantikan posisi Wishnutama Kusubandio sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Baca Juga: Sambil Cerita Gang Dolly ke Jajarannya, Mensos Risma Minta Ini di Anggaran DTKS Rp1,2 Triliun

Hal ini tentu menarik perhatian banyak pihak, termasuk mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.

Sebagaimana diberitakan Potensi Bisnis dalam artikel "Mengejutkan! Mantan Anak Buah SBY Sindir Prabowo dan Sandiaga Uno: Akhirnya Mengikuti Jejak Saya", Ferdinand Hutahaean angkat bicara menanggapi Sandiaga Uno yang hari ini resmi dilantik jadi Menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Ferdinand Hutahaean singgung Nama Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno, yang mana kita ketahui keduanya kini menjadi menteri di bawah pimpinan Presiden Jokowi.
Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno, sebelumnya merupakan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden kompetitor Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Baca Juga: Sama-sama Datang dari PDIP, Eks Mensos Juliari Batubara Katakan Ini saat Risma Gantikan Posisinya

Tanggapan Ferdinand tersebut diutarakannya melalui cuitannya di akun Twitter @ferdinanhaeahn pada Rabu, 23 Desember 2020.

"Salah satu kebahagiaan saya dari pilpres 2019 adalah, pada akhirnya Prabowo dan Sandi ikuti jejak saya. Mengakui pernyataan saya dgn cara menjadi menteri @jokowi, betul tidak pak @prabowo dan bang @sandiuno?" kata Ferdinan Hutahaean.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Potensi Bisnis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x