Tanggul Sungai Gelis Sepanjang 10 Meter di Kudus Jebol, Puluhan Rumah Warga Terendam Banjir

- 2 Januari 2021, 15:36 WIB
Ilustrasi banjir.
Ilustrasi banjir. /Pixabay/Hermann

PR BANDUNGRAYA – Kejadian nahas kembali terjadi di Indonesia. Pada Sabtu, 2 Januari 2021, sebuah tanggul jebol yang mengakibatkan puluhan rumah terendam limpahan air sungai.

Limpahan air sungai terjadi di Tanggul Sungai Gelis di Dukuh Goleng, Pasuruan Lor, Jati, Kudus, Jawa Tengah.

Dikutip PRBandungRaya.com dari Antara, pemukiman dan area persawahan warga terendam limpahan air setinggi 10 hingga 30 centimeter setelah sekitar 10 meter bagian tanggul jebol.

Baca Juga: Media Asing Soroti Kasus Video Syur Gisel dan Menyebutkan Itu Keadilan yang Kejam

Diperkirakan kronologi awal jebolnya tanggul Sungai Gelis terjadi pada pukul 23.00 WIB setelah daerah tersebut diguyur hujan selama dua hari.

Akibat kejadian ini dilaporkan satu mobil terseret arus luapan sungai hingga menuju area persawahan

Proses evakuasi warga setempat dibantu oleh tim Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) beserta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kudus .

Baca Juga: Kapolri Larang Warga Sebar Konten FPI di Media Sosial, Ini Ancaman Hukumannya

"Warga yang rumahnya tergenang banjir untuk sementara mengungsi di tempat saudara terdekat yang tidak terdampak banjir," kata Kepala Pelaksana Harian BPBD Kudus Budi Waluyo di Kudus, Sabtu, 2 Januari 2021.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah