Elektabilitas Melesat dalam Bursa Capres 2024, Ridwan Kamil Mengaku Tak Punya Buzzer

- 17 Maret 2021, 13:11 WIB
Menyoal raih posisi kedua dalam hasil survei mengenai elektabilitas terkait bursa Capres 2024, Ridwan Kamil mengaku tak punya buzzer.
Menyoal raih posisi kedua dalam hasil survei mengenai elektabilitas terkait bursa Capres 2024, Ridwan Kamil mengaku tak punya buzzer. /Instagram/@ridwankamil

PR BANDUNGRAYA - Elektabilitas atau tingkat keterpilihan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam bursa Calon Presiden (Capres 2024) semakin melesat.

Lebih lanjut, nama Ridwan Kamil saat ini berada di posisi kedua dalam elektabilitas bursa Capres 2024.

Seperti yang diketahui, tingkat elektabilitas yang diperoleh Ridwan Kamil itu berdasarkan hasil survei yang dilakukan IndEX Research pada 25 Februari hingga 5 Maret 2021.

Baca Juga: Usai Ditangkap Satgas Anti Narkoba, Oknum Polisi Kompol ZM Meninggal Sebelum Jalani Proses Hukum

Hasil survei tersebut memperkirakan elektabilitas sejumlah tokoh, termasuk Ridwan Kamil, yang berpotensi sebagai Capres dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Menanggapi hasil survei terkait elektabilitas tersebut, Ridwan Kamil memaparkan bahwa dirinya bersyukur. Akan tetapi, Ridwan Kamil mengaku dirinya tengah fokus dalam penanganan pandemi Covid-19 di Jawa Barat.

"Jadi kalau ada kenaikan saya syukuri, tapi hidup ini bukan bekerja dalam rangka ada poin elektabiltas atau tidak," ujar Emil dalam konferensi pers, Senin 15 Maret 2021.

Baca Juga: Tega! Bayi 7 Bulan Jadi Korban Penganiayaan Ayah Kandung di Depok, Polisi Buru Pelaku

Sebagaimana diberitakan PRFMNews.id dalam artikel "Terang-terangan Ridwan Kamil Akui Tidak Punya Buzzer", bahkan mantan Wali Kota Bandung itu berani menegaskan tidak punya buzzer guna meningkatkan elektabilitas atau popularitasnya di mata masyarakat.

"Saya itu tidak mengkondisikan macem-macem, kerja fokus, membereskan, buzzer ge teu aya," ucapnya.

Terkait Pilpres 2024 Emil tidak mau terlalu cepat menyimpulkan hasil survei. Pasalnya ia menilai pertarungan dalam politik tidak selalu matematis, meski sekarang elektabilitas tinggi tapi kenyataanya tidak selalu seperti hasil survei.

Baca Juga: Buka Kongres XXXI HMI 2021, Presiden Jokowi Sampaikan Pesan Penting Ini

"Urusan 2024 tidak matematis, sekarang tinggi dan pasti berjodoh, survei membuktikan tidak seperti itu," tuturnya.

Untuk saat ini ia hanya ingin fokus bertugas sebagai Gubernur Jawa Barat dan menangani pandemi Covid-19 agar cepat usai. "Yang penting mah kerja fokus, saya ingin lihat Covid beres baru ngomong yang lain-lain," pungkasnya.***(Rizky Perdana/PRFMNews.id) 

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x