Pilu Inilah Detik-detik Tukang Bakso Tersiram Kuah Panas Usai Tersenggol Sebuah Truk, Begini Kronologinya

- 18 November 2022, 13:26 WIB
Pilu Inilah Detik-detik Tukang Bakso Tersiram Kuah Panas Usai Tersenggol Sebuah Truk, Begini Kronologinya
Pilu Inilah Detik-detik Tukang Bakso Tersiram Kuah Panas Usai Tersenggol Sebuah Truk, Begini Kronologinya /Instagram meme medsos/

BANDUNGRAYA.ID - Pilu Inilah Detik-detik Tukang Bakso Tersiram Kuah Panas Usai Tersenggol Sebuah Truk, Begini Kronologinya.

Kejadian tragis dialami oleh seorang penjual bakso di Kediri, Jawa Timur. Seorang tukang bakso itu tersiram kuah bakso yang panas usai gerobak dagangannya tersenggol truk yang hendak menyalipnya.

Peristiwa itu terjadi di Desa Jatirejo, Banyakan, Kediri, Jawa Timur, Selasa 15 November 2022 sekitar pukul 10.30 WIB.

Baca Juga: LINK Ujian Bucin Terbaru November 2022 Lewat Docs Google Form yang Viral di TikTok: Bagaimana Hasil Punyamu?

Peristiwa itu direkam warga yang menyaksikan kejadian langsung di pinggir jalan.

Video itu beredar saat diunggah oleh akun instagram @memomedsos

Dalam video tersebut, terlihat sebuah gerobak bakso yang dibawa menggunakan sepeda motor terjatuh di pinggir jalan. 

Baca Juga: Tahu Iriana Jokowi Dilecehkan di Twitter, Respons Gibran dan Kaesang Jadi Sorotan

Seluruh bakso yang ada di dalam panci pun tumpah ke jalan. Bahkan mangkok untuk berjualan juga berserakan, sementara penjual bakso tersiram kuah panas bakso dan terlihat duduk di depan rumah warga.

Pria penjual bakso itu terlihat kulit di sekujur tubuhnya melepuh dan terlihat kesakitan.

Dalam keterangan unggahan tersebut, menjelaskan bahwa sebelumnya truk mencoba menyalip pedagang bakso itu, Namun badan truk menyenggol gerobak bakso hingga mengakibatkan peristiwa itu terjadi.

Untungnya sopir truk sudah bertanggung jawab akibat peristiwa itu, saat ini pedagang bakso tersebut tengah menjalani perawatan di rumah sakit untuk mengobati luka kulit tubuhnya yang tersiram kuah bakso yang panas.

Baca Juga: Yes Pemilik KTP Ini Dapat BLT UMKM November 2022, Gak Perlu Cek di Eform BPUM BRI?

Unggahan itu pun menuai beragam komentar dari warganet, banyak yang mendoakan dan juga open donasi untung membantu pengobatannya.

"Qadarulloh, semoga lekas pulih ya bapak, alhamdulillah supir bertanggung jawab, semoga ada rezeki lain yang Allah siapkan" tulis @haerra_hakim

"Kondisi sekarang bapak udah dirumah sakit, yang nyerempet juga tanggung jawab, juga udah banyak yang bantu open donasi" tulis komentar @agussahroni2020

"Cepat sembuh pak, sehat terus!!!" tulis akun @beluartha**

 
 

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah