Sudah Konfirmasi Jaksa Agung, Mahfud MD Pastikan Berkas di Kejagung Tak Dilalap Si Jago Merah

- 22 Agustus 2020, 22:20 WIB
Tangkap layar twitter @humasjakfire  kebakaran kantor kejagung, pemadam sedang menjinakan api
Tangkap layar twitter @humasjakfire kebakaran kantor kejagung, pemadam sedang menjinakan api /twitter/@humasjakfire

PR BANDUNGRAYA - Kebakaran terjadi di Kantor Kejaksaan Agung (Kejagung), Jalan Sultan Hasanudin Dalam No.1, Jakarta Selatan, Sabtu 22 Agustus 2020 malam pukul 19.10 WIB.

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari Antara, Sabtu 22 Agustus 2020, api melalap lantai tiga kawasan gedung Kantor Kejaksaan Agung.

Hingga artikel ini ditayangkan, si jago merah masih betah melalap salah satu gedung penyimpan banyak berkas itu di tengah libur panjang para pegawai.

Baca Juga: Bertambah Lagi, 5 Drama Korea Ini Harus Menunda Proses Syuting karena Pandemi Corona

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan HAM (Polhukam) Mahfud MD memastikan bahwa dokumen perkara yang tersimpan di Kantor Kejagung aman.

Dengan demikian, kelanjutan penanganan perkara tidak akan terlalu terganggu walau Kantor Kejagung kini dilalap api.

Hal ini disampaikan langsung oleh Menko Polhukam melalui cuitan di akun twitternya @mohmahfudmd, Sabtu 22 Agustus 2020.

Baca Juga: Puing-puing Bangunan Silih Berjatuhan, Ini Video Detik-detik Kebakaran Kantor Kejagung

"Terkait kebakaran di gedung kejagung, dpt diinfokan bhw dokumen perkara aman shg kelanjutan penanganan perkara takkan terlalu terganggu," kata Mahfud MD sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari akun twitter @mohmahfudmd.

"Yg terbakar adl ruang intelijen dan ruang SDM. Saya sdh bcr langsung dgn Jaksa Agung Pak ST Burhanuddin dan JAM Pidum Pak Fadhil Zumhana," tutur dia.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Permenpan RB Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x