Airlangga Hartarto Percaya Diri Bakal Menang di Munas Golkar, Ternyata Dapat Dukungan dari Ini

- 17 April 2024, 09:05 WIB
Airlangga Hartarto Percaya Diri Bakal Menang di Munas Golkar, Ternyata Dapat Dukungan dari Ini
Airlangga Hartarto Percaya Diri Bakal Menang di Munas Golkar, Ternyata Dapat Dukungan dari Ini /Pikiran Rakyat/Oktaviani/

BANDUNGRAYA.ID - Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menegaskan keyakinannya untuk meraih kemenangan tanpa persaingan di Musyawarah Nasional (Munas) Golkar yang akan digelar pada Desember 2024.

"InsyaAllah," ucapnya mantap ketika dimintai pendapatnya.

Kepastian tersebut datang setelah Airlangga menerima surat dukungan dari Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI), salah satu organisasi sayap Partai Golkar.

Baca Juga: Akhirnya Ridwan Kamil Buka Suara Soal Maju Pilkada Jakarta 2024, Ketum Golkar Airlangga Hartarto Sudah Restui?

Baca Juga: Bocoran dari Airlangga Hartarto: Ridwan Kamil Dapat Tiket Golkar dan Gerindra untuk Pilkada Jawa Barat

Bukan hanya AMPI, tiga organisasi masyarakat (ormas) lain yang bernaung di bawah Partai Golkar juga mengungkapkan dukungan mereka, antara lain Majelis Dakwah Islamiyah (MDI), Himpunan Wanita Karya (HWK), dan Pengajian Al Hidayah.

Dukungan tersebut secara tegas ditujukan kepada Airlangga, yang diharapkan akan terpilih kembali sebagai Ketua Umum Partai Golkar untuk periode ketiga 2024-2029. Hanya satu ormas binaan Golkar, yaitu Satuan Karya Ulama Indonesia, yang belum secara resmi menyatakan dukungannya.

Tak hanya dari ormas, dua organisasi yang berkontribusi dalam pembentukan Partai Golkar, yaitu Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) dan PPK Kosgoro 1957, juga menunjukkan dukungan mereka kepada Airlangga.

Baca Juga: Soal IsuMahfud MD Bakal Keluar dari Menko Polhukam, Airlangga Hartarto Ikutan Bersuara

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x