Babak Baru Korupsi Syahrul Yasin Limpo: KPK Sita 3 Kendaraan Mewah Milik Mantan Menteri Pertanian di Makassar

- 21 Mei 2024, 19:24 WIB
Babak Baru Korupsi Syahrul Yasin Limpo: KPK Sita 3 Kendaraan Mewah Milik Mantan Menteri Pertanian di Makassar
Babak Baru Korupsi Syahrul Yasin Limpo: KPK Sita 3 Kendaraan Mewah Milik Mantan Menteri Pertanian di Makassar /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin/

Penyitaan ini merupakan bagian dari upaya KPK untuk melacak dan menyita aset-aset yang diduga terkait dengan tindak pidana korupsi dan pemerasan yang dilakukan oleh SYL.

Kasus ini juga melibatkan Kasdi Subagyono, mantan Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian, dan Muhammad Hatta, mantan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan. Mereka diduga mengumpulkan uang dari para pejabat eselon I dan bawahannya untuk kepentingan pribadi SYL.

Beberapa hari sebelumnya, tim penyidik KPK menggeledah rumah salah satu kerabat SYL di Jalan Letjen Hertasning, Makassar. Rumah ini milik Andi Tenri Angka, adik kandung SYL. Pada penggeledahan tersebut, ditemukan berbagai barang bukti yang kemudian disita.

Selain itu, pada Rabu, 15 Mei, KPK juga menyita sebuah rumah di Kelurahan Pandang, Kecamatan Panakukang, Makassar, yang diduga milik SYL.

Rumah tersebut diperkirakan bernilai sekitar Rp4,5 miliar dan diduga dibiayai oleh Muhammad Hatta. Penyitaan lain dilakukan pada Senin, 20 Mei, di Jalan Jalur Dua, Kelurahan Bumi Harapan, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare. Aset ini diduga disamarkan dengan ditempati oleh orang dekat dari Muhammad Hatta.***

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah