Lama Terparkir saat PSBB, Simak 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Mobil Kembali Digunakan

- 1 Juni 2020, 17:12 WIB
ILUSTRASI Mobil di bengkel.* PIXABAY
ILUSTRASI Mobil di bengkel.* PIXABAY /

Terdapat beberapa bagian yang perlu diperiksa sebelum Anda masuk mobil untuk menghidupkan mesin.

Pertama dan yang paling mudah terlihat adalah memeriksa kondisi ban, kempes atau tidak. Periksa juga kondisi ban serep, jangan sampai angin ban serep habis saat mobil sudah Anda gunakan.

Baca Juga: New Normal Sumedang 2 Juni, Simak Protokol Adaptasi Kebiasaan Baru di Tempat Kerja dan Rumah Ibadah

Kedua, periksa kolong mobil. Terkadang pemilik mobil meletakkan sesuatu di kolong mobil yang terparkir lama, misalnya batu sebagai ganjalan atau perkakas lainnya. Waspadai juga hewan yang berada di kolong mobil.

Periksa mesin

Anda sebaiknya membuka kap mesin untuk memeriksa ketinggian oli melalui dipstick. Pastikan ketinggian oli mesin berada di antara high dan low.

Baca Juga: Viral Foto Wallpaper Pemandangan Sebabkan Ponsel Samsung Alami Kerusakan, Ini Dugaan Penyebabnya

Perhatikan pula warna dari oli mesin, bila warnanya berubah seperti kopi susu, segera ganti karena ada risiko terkontaminasi oleh air.

Periksa pula cairan lain misalnya air radiator, washer wiper, minyak rem, dan air aki. Pastikan kecukupan cairan tersebut dan tidak ada kebocoran yang bisa menimbulkan masalah.

Kemudian, periksa kondisi terminal aki, sambungan dan jalur kabel karena ada risiko digigit tikus saat dibiarkan lama di garasi. Setelah itu, periksa kekencangan fan belt untuk menjamin semua dapat beroperasi dengan baik saat dipakai.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x