16 Rekomendasi Hp Samsung dengan RAM 8 GB Oktober 2020, Layar Besar Baterai Besar

- 27 Oktober 2020, 10:33 WIB
Samsung Galaxy S20.
Samsung Galaxy S20. /Notebook.com

PR BANDUNG RAYA - Perusahaan asal Korea Selatan Samsung sering merilis berbagai model smartphone untuk segala segmen di berbagai kelas setiap tahunnya.

Di pasar Indonesia pada khususnya, Samsung cukup dikenal dan produk-produk smartphone mereka banyak dijadikan incaran.

Untuk anda yang secara spesifik mencari hp Samsung dengan RAM 8 GB, berikut ini rekomendasi yang dikutip Prbandungraya.pikiran-rakyat.com berdasarkan pantauan dari berbagai sumber:

Baca Juga: Info Demo Kota Bandung Hari Ini 27 Oktober 2020: Jalan Diponegoro dan Wilayah Gedung Sate Ditutup

1. Samsung Galaxy A9: Rp 4 juta

Dirilis pada 2018 dilengkapi dengan empat kamera utama beresolusi 24 MP (wide), 10 MP (telephoto), 8 MP (ultrawide), dan 5 MP (depth).

Selain hasil foto yang tajam, ponsel ini pun bisa diandalkan untuk melakukan perekaman video dengan kualitas 4K. Masih belum cukup, kamera depannya dibekali dengan resolusi 24 MP.

Ukuran layar 6.3 inch dengan kapasitas baterai 3.800 mAh bisa jadi pilihan. Memiliki ROM 128 GB dan RAM 8 GB.

Baca Juga: Drama 6 Gol di San Siro, Rekor Kemenangan AC Milan Terhenti di Tangan Serigala Ibu Kota

2. Samsung Galaxy A71: Rp 4,4 juta

Pertama kali diperkenalkan pada bulan Desember 2019, Hp ini punya ukuran layar yang cukup luas, 6.7 inci, dengan resolusi 1080 x 2400 piksel.

Kamera utama 64 MP+12 MP dan kamera depan 32 MP. Kapasitas Baterai 4.500 mAh, RAM 8 GB dan ROM 128 GB.

3. Samsung Galaxy A70: Rp 7 juta

Memiliki ukuran layar 6.7 inci dan kapasitas baterai 4.500 mAh. Dilengkapi kamera utama 32 MP+8,5 MP dan kamera depan 32 MP. Untuk ROM Samsung Galaxy A70 yakni 128 GB serta RAM 8GB.

Baca Juga: Sejarah Uang, Begini Asal Mula Mata Uang Indonesia Disebut Rupiah

4. Samsung Galaxy A80: Rp 7 juta

Galaxy A80 adalah salah satu yang masuk dalam daftar rekomendasi hp Samsung dengan RAM 8 GB. Sempat menyediakan edisi BLACKPINK, Hp memiliki layar 6,7 inch dengan resolusi 2400 x 1080 Pixel.

ROM 128 GB dilengkapi dengan kamera utama 48 MP GB+ 8, TOF 3D Camera MP serta kamera depan 48 MP.

5. Samsung Galaxy Z Flip: Rp 17,6 Juta

Hp lipat ini dibekali RAM 8 GB dan memori internal 256 GB. Hp dengan dual kamera 12 MP + 12 MP ini bisa merekam video berkualitas 4K serta untuk kamera depan 10 MP.

Memiliki kapasitas baterai 3.300 mAh dengan ukuran layar 6,7 inch. Sekilas, bentuknya yang unik menyerupai kotak bedak makeup.

Baca Juga: Profil dan Biodata Paul Pogba Lengkap dengan Medsosnya, Pemain Muslim Asal Prancis yang Bela MU

6. Samsung Galaxy Note 9: Rp 8,6 juta

Bagi pengguna yang mencari hp Samsung dengan RAM 8 GB, Galaxy Note 9 masih populer menjadi pilihan gawai anda. Memiliki ukuran layar 6,4 inch dengan kapasitas baterai 4.000 mAh.

Hp Samsung ini adalah generasi Note terakhir yang dibekali dengan dual kamera utama dengan resolusi 12 MP + 12 MP yang terletak di panel belakangnya. Selain varian RAM 8 GB, Galaxy Note 9 juga dirilis dalam varian RAM 6 GB dengan kapasitas memori internal 128 GB.

7. Samsung Galaxy Note 10 Lite: Rp 7,8 juta

Galaxy Note 10 Lite hadir di awal tahun 2020 dengan menawarkan 3 kamera utama wide, telephoto, dan ultrawide beresolusi 12 MP.

Memiliki resolusi kamera depan 32 MP dan kamera utama 12 MP+12 MP cocok untuk vlog pribadi.

Memiliki kapasitas baterai 4.500 mAh dengan ukuran layar 6,7 inch, ROM 128 GB dan RAM 8 GB.

Baca Juga: ARMY Jangan Menangis, 5 Momen Pilu Ini Pernah Menimpa Jungkook Sebelum BTS Jadi Bintang Dunia

8. Samsung Galaxy Note 10: Rp 9,8 juta

Rilis dipasaran pada Agustus 2019 dengan RAM 8 GB. Galaxy Note 10 dibekali dengan layar berjenis Dynamic AMOLED berukuran 6.3 inci yang dibalut dengan lapisan pelindung Corning Gorilla Glass 6.

Memiliki ROM 256 GB dilengkapi dengan kamera utama 12 MP+12,16 MP serta kamera depan 10 MP.

9. Samsung Galaxy Note 20: 11,3 Juta

Selain dibekali dengan kapasitas RAM 8 GB, Hp ini memiliki ROM 256 GB. Ukuran layar 6,7 inci juga bisa digunakan untuk menonton film dan tayangan video streaming seperti Netflix dan Disney+ Hotstar.

Memiliki kamera utama 64 MP+12 MP serta kamera depan 10 MP, dilengkapi dengan kapasitas Baterai 4.300 mAH.

Baca Juga: Tok! Benny Tjokro Tersangka Korupsi Jiwasraya Wajib Bayar Rp6,078 Triliun dan Vonis Seumur Hidup

10. Samsung Galaxy S10 Lite: Rp 7,8 Juta

Memiliki ukuran layar 6,7 inch dengan ROM 128 GB. Untuk kamera utama memiliki resolusi 48 MP+12 MP serta kamera depan 32 MP.

Hp Samsung ini dirilis dalam 3 varian RAM 6 GB yang ditandemkan dengan memori internal 128 GB dan RAM 8 GB dengan memori internal 128 GB dan 512 GB.

11. Samsung Galaxy S10e: Rp 7 juta

Memiliki ROM 128 GB dengan ukuran layar 5,8 inch. Hp Samsung Galaxy S10e dengan RAM 8 GB, mempunyai kamera utama 12 MP + 16 MP serta kamera 10 MP.

Sistem operasi yang digunakan adalah Android 9 (Pie), yang bisa ditingkatkan ke Android 10. Tampilan antarmukanya yang teduh di mata bisa terjadi berkat antarmuka One UI 2 khas Samsung.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris Burnley vs Tottenham: Son Heung-min Pastikan Gol Kemenangan!

12. Samsung Galaxy S10 Plus Rp 7 Juta

Hp Samsung ini memiliki ukuran 6,4 inch sehingga pas untuk menikmati berbagai konten video dan bermain game.

Dilengkapi ROM 128 GB, Kamera utama 12 MP + 12,16 MP serta kamera depan 10 MP. HP Galaxy S10 ini memiliki daya baterai 4.000 mAh.

13. Samsung Galaxy S10 5G: Rp 13 Juta

Samsung Galaxy S10 5G punya semua kelebihan Galaxy S10, dengan tambahan fitur jaringan 5G.

Memiliki ROM 256 GB serta ukuran layar 6,7 inch dengan resolusi 3040 x 1440 Pixel. Dilengkapi kamera utama 12 MP + 12,16 MP serta kamera depan 10 MP.

14. Samsung Galaxy S10: Rp 8,5 juta

Hp Samsung ini dirilis dalam dua varian dengan memori internal 128 GB dan 512 GB. Keduanya sama-sama dibekali dengan RAM 8 GB.

Memiliki ukuran layar 6,1 inch dengan resolusi 3040 x 1440 Pixel. Dilengkapi kamera utama 12 MP + 12,16 MP serta kamera depan 10 MP.

Baca Juga: Pendapatan UMKM Menurun di Tengah Pandemi Covid-19, Ridwan Kamil Ajak Berkolaborasi

15. Samsung Galaxy S20: Rp 9,7 juta

Memiliki kamera utama dengan lensa wide 12 MP, telephoto 64 MP, dan ultrawide 12 MP memang terbukti sebagai salah satu yang terbaik dikelasnya. Kamera ini juga bahkan sudah bisa dipakai untuk merekam video dengan kualitas 8K.

Dilengkapi ROM 128 GB dengan kapasitas baterai 4.000 mAh, untuk ukuran layar 6,2 inch.

16. Samsung Galaxy S20 Plus: Rp 10 juta

Hp yang dibekali dengan prosesor Exynos 990 ini juga bertenaga dan awet, berkat baterai berkapasitas 4500 mAh.

Memiliki ukuran layar 6,7 inch dengan ROM 128GB. Dilengkapi dengan resolusi kamera utama 12 MP + 64,12,0.3 MP dan kamera belakang 10 MP.***

Editor: Abdul Muhaemin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x