Permintaan Konsumen Terhadap Samsung dan LG Diperkirakan Akan Meningkat Selama Penguncian di Eropa

- 2 November 2020, 04:11 WIB
Permintaan konsumen terhadap Samsung dan LG diperkirakan akan meningkat.
Permintaan konsumen terhadap Samsung dan LG diperkirakan akan meningkat. /PEXELS/Omar Markhieh

LG Electronics akan menjadi salah satu penerima manfaat yang signifikan di tengah kebangkitan virus di Eropa dan AS.

Baca Juga: Info Gempa di Kabupaten Bandung Hari Ini, 1 November 2020: Berkekuatan 4.0 Magnitudo

Sebagaimana diketahui, struktur laba perusahaan LG Electronics sangat bergantung pada peralatan rumah tangga, tidak seperti Samsung.

Pihak LG mengklaim di tengah peralihan menuju Work From Home (WFH) berkelanjutan, saluran LG Electronics di luar negeri akan mengalami lonjakan tajam dalam penjualan peralatan.

Analis pasar mengatakan LG dapat melihat penjualan dan keuntungan yang solid karena peralatan rumah tangga, dan penjualan TV mengalami peningkatan.

Baca Juga: Cek Link Live Streaming Liga Inggris Malam Ini Newcastle vs Everton: Prediksi Skor, Susunan Pemain

Kondisi penguncian regional sebagai tanggapan terhadap pandemi, juga mendukung peningkatan permintaan konsumen di tengah tren WFH.

Selain itu, perusahaan diperkirakan akan menikmati permintaan yang berkelanjutan untuk peralatan rumah tangga dan TV di kuartal keempat.

Meskipun demikian, analis menyatakan kekhawatiran lainnya masih ditemukan, salah satunya adalah kenaikan dari harga panel TV berukuran besar, yang dapat menyebabkan hilangnya profitabilitas.***

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: koreatimes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah