Simak! Ini Tips Penting Sebelum dan Sesudah Menerima Vaksin Covid-19, Salah Satunya Hindari Mandi Air Hangat

- 3 Maret 2021, 13:28 WIB
Ilustrasi tips yang wajib dilakukan sebelum dan sesudah menjalani vaksinasi Covid-19.*
Ilustrasi tips yang wajib dilakukan sebelum dan sesudah menjalani vaksinasi Covid-19.* /ANTARA FOTO/M RISYAL HIDAYAT

PR BANDUNGRAYA – Pemerintah saat ini berupaya menangani pandemi Covid-19 dengan menggelar program vaksinasi secara nasional.

Pemberian vaksin Covid-19 melalui program vaksinasi bagi masyarakat Indonesia hingga kini masih dilaksanakan.

Adapun sasaran penerima vaksin dalam program vaksinasi Covid-19 ini merupakan tenaga kesehatan dan petugas layanan publik.

Baca Juga: Ikatan Cinta Malam Ini, Aldebaran Ingin Liburan Sambil 'Bulan Madu Lagi', Andin Mau?

Dilansir PRBandungRaya.com dari akun Instagram @kemenkes_ri, sebagian dari masyarakat Indonesia seperti tenaga kesehatan, tokoh agama, jurnalis, atlet, pedagang, dan para pelaku usaha sudah mulai menerima vaksin Covid-19.

Oleh karena itu, bagi Anda yang belum mendapatkan vaksin Covid-19, ada baiknya untuk memperhatikan tips yang wajib dilakukan baik sebelum maupun sesudah mendapatkan vaksin Covid-19.

Dilansir PRBandungRaya.com dari akun Instagram @diskominfojabar, berikut tips yang wajib dilakukan sebelum dan sesudah mendapatkan vaksin Covid-19:

Baca Juga: Catat! 7 Golongan Peserta Kartu Prakerja Ini Dipastikan Gagal di Gelombang 13

Tips Sebelum Menerima Vaksin COVID-19

1. Pastikan tubuh Anda dalam kondisi fit, bugar, dan tidak sedang sakit (seperti flu, batuk, demam).

2. Siapkan mental secara baik agar tidak gugup sewaktu menerima vaksin COVID-19.

3. Pastikan Anda cukup beristirahat.

4. Tidak melakukan olahraga berat dan hindari mandi air hangat (2 jam sebelum menerima vaksin Covid-19).

Baca Juga: Info Terbaru PPPK dan CPNS 2021: BKN Siapkan Skema Pelaksanaan, Formasi Guru Paling Banyak Dibutuhkan

Tips Sesudah Menerima Vaksin COVID-19

1. Istirahat yang cukup.

2. Tidak melakukan olahraga berat dan hindari mandi air hangat (2 jam setelah menerima vaksin Covid-19).

Anda dilarang olahraga berat dan mandi air hangat baik sebelum maupun sesudah menerima vaksin Covid-19 karena kedua hal tersebut bisa memicu efek alergi terhadap vaksin yang akan maupun sudah diberikan.

Sebelum mendapatkan vaksin Covid-19, pastikan Anda tidak memiliki alergi bahan obat-obatan tertentu. Anda juga bisa berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter sebelum menerima vaksin Covid-19.

Baca Juga: Mutasi Virus Corona B117 Sudah Masuk Indonesia, Satgas Covid-19 Berupaya Cegah Penyebaran dengan Lakukan Ini

Jika sebelumnya Anda pernah mengalami reaksi anafilaksis (syok yang disebabkan reaksi alergi yang berat), maka disarankan untuk tidak mendapatkan vaksin COVID-19 dulu.

Perlu diperhatikan juga bahwa setelah menerima vaksin Covid-19, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan dan lakukan yaitu sebagai berikut:

1. Setelah menerima vaksin Covid-19, tunggu 30 menit di lokasi penyuntikan untuk memantau adanya Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI).

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Kemenkes Diskominfo Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x