Info Terbaru PPPK dan CPNS 2021: BKN Siapkan Skema Pelaksanaan, Formasi Guru Paling Banyak Dibutuhkan

- 3 Maret 2021, 12:53 WIB
Ilustrasi rekrutmen ASN melalui seleksi PPPK dan CPNS 2021.*
Ilustrasi rekrutmen ASN melalui seleksi PPPK dan CPNS 2021.* /ANTARA/Irwansyah Putra

PR BANDUNGRAYA – Pemerintah akan segera membuka rekrutmen Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Seperti yang diketahui, rekrutmen CPNS pada tahun lalu ditiadakan. Oleh karena itu, CPNS 2021 akan menjadi rekrutmen setelah CPNS 2019.

Selain membuka rekrutmen CPNS 2021, pemerintah juga akan membuka rekrutmen guru melalui seleksi PPPK.

Baca Juga: Mutasi Virus Corona B117 Sudah Masuk Indonesia, Satgas Covid-19 Berupaya Cegah Penyebaran dengan Lakukan Ini

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN, Suharmen menyebutkan bahwa Panitia Seleksi ASN Nasional (Panselnas) tengah melakukan penyiapan infrastruktur pelaksanaan Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), baik PPPK maupun CPNS 2021.

“BKN bersama Kementerian PANRB, Kementerian Dalam Negeri, dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tengah mematangkan kesiapan pelaksanaan CASN 2021 (PPPK dan CPNS 2021), khususnya dari aspek infrastruktur dan skema penyelenggaraan seleksi,” ujarnya pada Selasa, 2 Maret 2021.

Lebih lanjut, pendaftaran PPPK dan CPNS 2021 akan segera dibuka setelah BKN bersama Kementerian PAN-RB menetapkan jumlah formasi.

Baca Juga: Belum Lolos Gelombang 12? Segera Daftar Kartu Prakerja Gelombang 13, Begini Cara Mudahnya

Akan tetapi, pemerintah saat ini telah menetapkan formasi CPNS 2021 sebanyak 1,3 juta, dan akan berlaku apabila tidak ada kebijakan lain yang bersifat darurat.

Pada kesempatan yang sama, Plt Deputi SDM Kementerian PAN-RB Teguh Widjinarko menguraikan komposisi rencana kebutuhan Aparatur Sipil Negara yang akan dipenuhi melalui CPNS 2021 di masing-masing lingkup instansi pemerintah, baik pusat maupun daerah.

Teguh menyebutkan bahwa formasi guru memegang komposisi terbanyak dalam penetapan kebutuhan ASN di tahun 2021, dan akan dipenuhi melalui rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk 1 juta formasi guru.

Baca Juga: Perpres Investasi Miras Dicabut, KH Said Aqil PBNU Minta Pemerintah Tak Lagi Buat Kebijakan Sembrono

“Diikuti formasi Tenaga Kesehatan dengan komposisi terbanyak kedua dan dilanjutkan dengan Jabatan Fungsional Teknis lainnya,” tutur dia.

Lebih lanjut, Teguh mengatakan Panselnas akan melakukan koordinasi lanjutan untuk memastikan sejumlah persiapan PPPK maupun CPNS 2021, mulai dari aspek pengawasan sampai dengan kematangan pelaksanaan yang masih disesuaikan dengan kondisi pandemi Covid-19.

Informasi ini telah dikonfirmasi pula oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo yang mengatakan bahwa kebutuhan ASN tersebut terdiri atas 1.000.000 guru pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), sekitar 189.000 untuk pemerintah daerah, dan kurang lebih 83.000 untuk instansi pemerintah pusat.

Baca Juga: Lampiran Perpres 10/2021 Resmi Dicabut, Kepala BKPM Ungkap Pengusul Investasi Miras

"Pemerintah sudah menentukan kebutuhan ASN secara total pada tahun 2021. Jika tidak ada kebijakan lain yang bersifat darurat, (kebutuhan) sejumlah sekitar 1,3 juta orang," kata Tjahjo Kumolo.

Formasi guru tersebut, lanjut dia, dilakukan melalui skema yang telah ditetapkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), yakni PPPK di seluruh daerah.

"Program itu untuk menyelesaikan kekurangan tenaga guru yang selama ini diisi oleh tenaga honorer," katanya.

Baca Juga: Kuota Kartu Prakerja Gelombang 13 Akan Dibatasi, Ini Kriteria Peserta yang Bisa Lolos

Untuk bisa mengikuti Program Satu Juta Guru PPPK, tenaga pendidik harus sudah terdaftar dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) di Kemendikbud.

"Mengenai waktu pengumuman, itu akan dilakukan pada bulan Maret setelah pembagian untuk masing-masing instansi selesai," ujarnya.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: BKN ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x