Hargai Sejarah Aborigin, Lirik Lagu Kebangsaan Australia Resmi Diubah, Berlaku Mulai 1 Januari 2021

- 1 Januari 2021, 18:56 WIB
Bendera negara Australia.
Bendera negara Australia. /Pexels/Hugo Heimendinger

PR BANDUNGRAYA – Australia mengubah lirik lagu kebangsaannya yang awalnya merujuk pada negara yang “muda dan bebas” untuk menghormati masyarakat pribumi yang merupakan peradaban tertua yang berkelanjutan di dunia.

Dilansir PRBandungRaya.com dari Reuters, lirik tersebut akan diubah menjadi “karena kita satu dan bebas”.

Hal tersebut akan mulai berlaku hari ini, pada Jumat 1 Januari 2021.

Baca Juga: Hina Lagu Kebangsaan Ditangkap, Sudjiwo Tedjo: Bagaimana yang Menghina Negeri dengan Perbuatan?

Perdana Menteri Scott Morrison mengatakan kepada wartawan di Canberra, “Kami hidup di tanah abadi bangsa First Nations. Kami mengumpulkan cerita lebih dari 300 leluhur nasional dan kelompok bahasa.”

“Dan lagu kita harus mencerminkan itu. Perubahan yang telah kami buat akan kami umumkan hari ini. Menurut saya, kita harus mencapai tujuan itu,” kata Scott Morrison.

Australia telah berjuang selama beberapa dekade untuk berdamai dengan Aborigin, yang tiba di benua Australia sekitar 50.000 tahun sebelum penjajah Inggris.

Baca Juga: Polisi Beberkan Motif Pelaku Parodi Lagu Indonesia Raya yang Masih Berstatus Pelajar SMP

Setiap tahun, warga Australia memiliki hari libur nasional pada 26 Januari. Hal tersebut menandai tanggal "Armada Pertama" yang berlayar ke Sydney Harbour pada 1788 yang membawa sebagian besar narapidana dan pasukan dari Inggris.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x