Jawa Barat Catat 741 Kasus Baru, Berikut Update Covid-19 per Hari Ini Kamis, 26 November 2020

26 November 2020, 15:18 WIB
Ilustrasi virus corona. /PIXABAY/Alexandra_Koch

PR BANDUNGRAYA - Pandemi Covid-19 saat ini masih terus menjadi momok yang menakutkan bagi banyak orang diseluruh dunia termasuk di Tanah Air.

Di Jawa Barat sendiri khususnya, hingga saat ini masih mencatat angka kasus penularan Covid-19 yang sudah menyentuh angka 49.706 kasus.

Angka kematian akibat Covid-19 di Jawa Barat turut melonjak yakni menjadi 878 kasus dengan tambahan enam pasien meninggal per hari ini.

Baca Juga: 5 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Benih Lobster Termasuk Edhy Prabowo Lakukan Isolasi Sebelum Ditahan

Sedangkan kasus baru yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Jawa Barat per hari ini tercatat ada 741 orang.

Dilansir oleh Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari laman pikobar.jabarprov.go.id tercatat hingga saat ini pada Kamis, 26 November 2020 ada 10 daerah di Jawa Barat yang mempunyai kasus penularan Covid-19 tertinggi di antaranya:

- Kota Bekasi : 1.395 kasus
- Kota Bandung : 1.094 kasus
- Kabupaten Bandung : 532 kasus
- Kabupaten Purwakarta : 513 kasus
- Kabupaten Karawang : 476 kasus

Baca Juga: Saling Balas Cuitan di Twitter, Alicia Keys Dapat Pujian dari BTS Usai Nyanyikan Lagu Life Goes On

- Kota Depok : 430 kasus
- Kabupaten Bekasi : 422 kasus
- Kabupaten Indramayu : 381 kasus
- Kabupaten Garut : 303 kasus
- Kota Cimahi : 244 kasus.

Kurangnya kesadaran masyarakat untuk menjaga diri menjadi salah satu pemicu semakin merebaknya penularan covid-19 di Jawa Barat.

Banyaknya warga yang abai dalam mematuhi sejumlah protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan menjaga jarak menjadi faktor penularan covid tersebut semakin cepat.

Baca Juga: Mengenal Maradona, Sang Legenda Sepak Bola yang Juga Pejuang Kaum Tidak Mampu

Selain itu, belum adanya obat atau vaksin yang beredar menjadi faktor lain angka penularan Covid-19 semakin tinggi.

Sejumlah peneliti memprediksi wabah pandemi ini akan terjadi dalam waktu lama mengingat hingga saat ini belum ada penurunan angka kasus tersebut.***

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: PIKOBAR PROVINSI JAWA BARAT

Tags

Terkini

Terpopuler