Ridwan Kamil Luncurkan Bataru, Program Beli Rumah dengan Cicilan Rp900 Ribu per Bulan untuk Guru

- 26 November 2020, 17:40 WIB
Ilustrasi rumah subsidi dalam program Bataru.
Ilustrasi rumah subsidi dalam program Bataru. /ANTARA/Yulius Satria Wijaya

PR BANDUNGRAYA – Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jawa Barat mencanangkan Bataru (Bakti Padamu Guru), yakni program kredit rumah tinggal bersubsidi untuk guru.

Lebih lanjut, Bataru merupakan program pembelian rumah dengan status hak milik seharga Rp150 juta melalui sistem pembayaran kredit.

Program kredit rumah Bataru berlaku untuk guru dengan penghasilan di bawah Rp8 juta, dan belum memiliki rumah tinggal.

Baca Juga: 42 Juta Lebih Benih Lobster Telah Diekspor sejak Edhy Prabowo Menjabat sebagai Menteri KKP

Guru dari berbagai jenjang pendidikan, yakni PAUD, SD, SMP, dan SMA atau SMK, dapat mengikuti program kredit rumah Bataru.

Kendati demikian, program kredit rumah Bataru tidak hanya menyasar guru, melainkan pula tenaga administrasi sekolah, hingga penjaga sekolah.

Dilansir dari Humas Provinsi Jawa Barat, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil meluncurkan program kredit rumah Bataru pada Rabu, 25 November 2020, bertepatan dengan perayaan Hari Guru Nasional.

Baca Juga: Intip Nam Joo Hyuk dan Bae Suzy Ungkap Perasaan Masing-masing, Suzy: Dia Sangat Ramah dan Suka..

Peluncuran program kredit rumah Bataru ditandai dengan penandatanganan MoU antara Pengembang Indonesia dengan Bank BJB tentang Program Rumah Subsidi untuk Guru dan Tenaga Kependidikan.

Dengan begitu, guru dapat mengakses program kredit rumah Bataru melalui Bank BJB dengan membayar cicilan sebesar Rp900 ribu per bulannya.

"Oleh karena itu, Pemda Provinsi Jawa Barat mencoba meningkatkan kesejahteraan dengan tidak selalu meningkatkan pendapatan, tapi menurunkan pengeluaran," tutur Ridwan Kamil.

Baca Juga: Menteri Edhy Prabowo Ditetapkan Sebagai Tersangka Korupsi, KKP Hentikan Ekspor Benih Bening Lobster

Dalam tahap awal, program kredit rumah Bataru akan membangun 10 ribu unit rumah yang tersebar di 17 kabupaten atau kota di Jawa Barat.

Setelah tahap pertama selesai, maka akan dilanjutkan dengan pembangunan unit rumah lainnya di titik lokasi baru.

"Jumlah total guru di Jawa Barat berada di atas 200 ribuan, nah nanti kita akan cari lagi lokasi-lokasi yang dikerjasamakan dengan developer lokal dan juga Bank BJB yang akan memfasilitasi mimpi besar para guru," katanya.

Baca Juga: Edhy Prabowo Dijebloskan ke Rutan KPK, Begini Nasib Surat Ekspor Benih Lobster

Selain itu, Ridwan Kamil memaparkan bahwa pihaknya akan memaksimalkan program kredit rumah Bataru dengan perluasan sasaran pada tahun 2021 mendatang.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Humas Pemprov Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah