8 Ide Lomba 17 Agustus 2023 yang Bisa Bikin Happy Sekampung Nih, Mau Ikutan?

1 Agustus 2023, 09:42 WIB
8 Ide Lomba 17 Agustus 2023 yang Bisa Bikin Happy Sekampung Nih, Mau Ikutan? /Freepik/


BANDUNGRAYA.ID - Peringatan 17 Agustus dan lomba-lomba yang diadakan akan tiba sebentar lagi! Pastinya kita semua tidak sabar untuk memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia ini.

Perayaan 17 Agustus, selain dirayakan dengan melangsungkan upacara bendera juga melakukan seperti arak arakan budaya, festival, pentas seni, hingga perlombaan. 

Perlombaan ini biasanya diikuti oleh semua kalangan. Dari yang muda hingga yang tua, dari tingkat RT RW hingga tingkat Nasional. Masing masing merayakan dengan caranya sendiri. 

Baca Juga: Ide Lomba Agustusan Bikin Ngakak, Panitia Wajib Catat! Dijamin Seru dan Meriah

Para panitia yang menyiapkan segala persiapan untuk perlombaan pun dibuat dengan segala gagasan ide yang kreatif dan unik. 

Bandungraya.id siap merangkum beberapa ide lomba-lomba yang bakal seru dilakukan saat perayaan 17 Agustus nanti, dijamin bakal anti mainstream dan pastinya unik banget. Yuk Simak! 

1. Tisu Angin

Ide lomba ini dapat melatih fokus dan kesabaran dari setiap pemain. Aturan lomba tisu angin ini cukup sederhana, pemain harus mempertahankan tisu agar tidak terjatuh ke tanah dengan cara meniupkannya hingga ke garis finish. Peserta dinyatakan gugur jika tisu terjatuh.

Baca Juga: 5 Ide Lomba 17 Agustus-an untuk Anak-Anak, Anti Mainstream Terbaru 2023! Dijamin Seru

2. Lomba Make-Up Menutup Mata

Lomba ini cocok dilakukan berpasangan yaitu pria dan wanita. Dalam perlombaan ini para pria ditutup matanya dengan kain, para peserta pria harus merias wajah peserta pasangannya dengan mata tertutup. 
Kebayang kan serunya seperti apa? Bagaimana ya hasil makeup nya? Pasti bikin ngakak deh. 

3. Main Bola Pake Daster

Lomba ini cocok dimainkan di kalangan laki-laki atau bapak bapak. 
Aturannya, para peserta laki laki yang ikut harus mengenakan daster saat bermain bola ini. Kebayang kan ribetnya dan hebohnya saat bermain bola pake baju daster? 

4. Lomba Makan Kerupuk Sambil Tarik - Tarikan

Lomba makan kerupuk yang digantung dengan tali itu hal yang biasa. Bagaimana jika kesulitannya ditambah dengan makan kerupuk sambil tarik-tarikan? 
Jadi panitia akan menyiapkan sebuah meja di depan masing-masing peserta yang di atasnya sudah diletakkan kerupuk. Lalu, para peserta akan diikatkan sarung satu sama lain pada pinggangnya masing-masing.
Dalam perlombaan ini para pemain harus berusaha maju mendekati mejanya agar bisa menghabiskan kerupuk tersebut. 

5. Karaoke Sambil Angkat Barbel

Terinspirasi dari salah satu variety show korea, lomba satu ini dijamin bisa bikin ngakak. 

Jika lomba karaoke sudah sering dilakukan dan biasa, bagaimana jika mic yang digunakan untuk karaoke ditaruh pada sebuah barbel. 

Jadi para pemain harus bisa mengangkat barbel terlebih dahulu agar bisa bernyanyi menggunakan mic tersebut. 

6. Memindahkan Air Dengan Spon

Ide lebih menantang untuk lomba memindahkan air dapat dilakukan dengan menggunakan Spon. Hal ini agar tingkat kesulitannya semakin meningkat. 
Panitia hanya cukup menyediakan baskom berisi air dan juga spon dan juga botol air mineral di ujung agar para peserta dapat memindahkan air dari baskom ke botol air tersebut dengan hanya menggunakan spon.

7. Memindahkan Kacang Dengan Sumpit

Lomba memindahkan kacang hanya dengan menggunakan sumpit tentunya akan sangat menantang dan juga seru untuk dimainkan.
Tentu saja keseruan akan datang dari para peserta yang pastinya akan kesulitan dalam menggunakan sumpit yang baik dan benar agar kacang dapat terambil.

8. Lomba Memindahkan Biskuit Di Muka

Lomba ini pastinya dijamin bikin ngakak dengan ekspresi para pemain dan gerak wajahnya agar biskuit tersebut bisa turun dan masuk ke dalam mulut.
Itulah dia daftar ide lomba 17 agustus yang anti mainstream dan kekinian yang dapat kami rangkum. 

9. Estafet Tepung

Dalam lomba ini para pemain membentuk barisan, yang mana masing-masing peserta membawa piring plastik diatas kepala.
Kemudian dimulai dari peserta paling depan untuk mengoper tepung dari baskom yang berisi tepung penuh untuk diberikan oleh peserta lain yang berada di belakangnya.

Semangat berkreasi untuk para panitia muda mudi 17 Agustus nanti.***

Editor: Resa Mutoharoh

Tags

Terkini

Terpopuler