Peringati Hari Toleransi Internasional, Menag: Momentum Merayakan Keberagaman

- 16 November 2021, 13:05 WIB
Peringati Hari Toleransi Internasional, Menag: Momentum Merayakan Keberagaman
Peringati Hari Toleransi Internasional, Menag: Momentum Merayakan Keberagaman /kemenag.go.id/

BANDUNGRAYA.ID - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas memberikan ucapan Hari Toleransi Nasional yang diperingati setiap 16 November.

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) melalui Sidang Umumnya memutuskan hal ini sejak tahun 1995.

Menurutnya, hal yang penting dalam momentum ini adalah merayakan keberagaman dan toleransi dalam wujud nyata.

Baca Juga: Polisi Sudah Berlakukan Ganjil Genap Selama 19 Hari, Ribuan Pengendara Langsung Ditilang


Keberagaman seharusnya mendorong semua orang, bahwa memberi ruang satu sama lain merupakan hal yang penting dilakukan.

"Setiap kita perlu terus menumbuhkan kesadaran bahwa keragaman agama, bahasa, budaya, dan etnis bukanlah dalih untuk konflik, tetapi kekayaan umat manusia. Keragaman adalah kekayaan,” ucap Menag dikutip BANDUNGRAYA.ID dari laman kemenag.go.id Selasa 16 November 2021

Baca Juga: Masita dan Alfian Kalah di Babak Pertama, Simak Jadwal dan Link Live Streaming Indonesia Master 2021

Kementerian Agama sedang melakukan penguatan moderasi beragama secara masif. Hal ini dilakukan agar potensi saling mengenal dan berkolaborasi untuk kemanusiaan mendorong terwujudnya kemaslahatan bersama.

Ia melanjutkan, moderasi beragama adalah cara pandang, sikap, dan praktik. Sebuah implementasi ajaran agama yang melindungi martabat kemanusiaan dan membangun kemaslahatan.

Halaman:

Editor: Siti Resa Mutoharoh

Sumber: KEMENAG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x