Resmi, Nama Presiden Jokowi Diabadikan Jadi Nama Jalan di UEA

- 20 Oktober 2020, 13:03 WIB
Nama jalan Presiden Joko Widodo disalah satu titik di ruas jalan yang diresmikan Pemerintah Uni Emirat Arab pada Senin, 19 Oktober 2020.
Nama jalan Presiden Joko Widodo disalah satu titik di ruas jalan yang diresmikan Pemerintah Uni Emirat Arab pada Senin, 19 Oktober 2020. /Instagram.com/ @jokowi

PR BANDUNGRAYA - Presiden Joko Widodo secara resmi telah digunakan sebagai nama salah satu jalan di Uni Emirat Arab (UEA).

Peresmian nama jalan tersebut dilangsungkan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada 19 Oktober 2020.

Pengunaan nama jalan Presiden Joko Widodo itu diresmikan oleh Sheikh Khalid bin Mohammed bin Zayed Al Nahyan, anggota sekaligus ketua kantor eksekutif Abu Dhabi.

Acara peresmian berlangsung sekitar pukul 16.45 waktu setempat di salah satu titik di ruas jalan yang diresmikan.

Baca Juga: Warga Perancis Demo Besar-besaran Tuntut Keadilan, Perdana Menteri Angkat Bicara

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Duta Besar (Dubes) RI untuk Uni Emirat Arab Husin Bagis dan staf KBRI Abu Dhabi.

Selain itu turut datang juga sejumlah pejabat Kementerian Luar Negeri UAE dan Abu Dhabi Municipality yang secara seksama menyaksikan penyingkapan tirai merah yang menutup nama jalan tersebut.

Dikutip Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari Antara, penggunaan nama jalan Presiden Jokowi ternyata untuk merefleksikan hubungan erat yang terjalin antara Indonesia dengan UEA serta sebagai upaya kerjasama memajukan kedua belah pihak dari segala aspek.

Penguunaan nama alan Presiden Joko Widodo terletak di sebuah jalan utama yang membelah Abu Dhabi National Exhibition Center (ADNEC) dengan kawasan yang ditempati sejumlah kantor perwakilan diplomatik.

Baca Juga: Jelang Momentum Libur Panjang, Mendagri Peringatkan Bahaya Penularan Covid-19

Halaman:

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x