Heboh Fenomena Awan Langka Mirip Semar Muncul di Langit Gunung Merapi, BMKG Beri Penjelasan

- 13 November 2020, 11:07 WIB
Penampakan awan mirip Semar di langit Gunung Merapi pada Kamis, 12 November 2020.
Penampakan awan mirip Semar di langit Gunung Merapi pada Kamis, 12 November 2020. /Instagram.com/@merapi_uncover

PR BANDUNGRAYA - Fenomena langit beberapa bulan ke belakang sempat terjadi di wilayah Indonesia.

Bahkan, beberapa dari fenomena langit tersebut bisa disaksikan langsung oleh mata telanjang.

Belum lama ini, warganet dihebohkan dengan penampakan awan mirip Semar di langit Gunung Merapi.

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta Episode 35 Tadi Malam: Andin Jatuh dari Lantai 2, Michele Sadar Al Berbeda?

Kemunculan bentuk awan langka itu berhasil dibadikan oleh salah satu warga yang terjadi pada Kamis, 12 November 2020.

Sejak kemunculnya, warganet banyak membagikan foto-foto awan mirip Semar di media sosial.

Salah satu akun yang mengunggah awan mirip Semar di langit Gunung Merapi itu yakni akun Twitter @merapi_uncover.

Dalam keterangannya, pemilik akun tersebut menuliskan bahwa bentuk awan mirip itu mirip tokoh pewayangan Semar.

"Awan pagi tadi, malah ada yang mirip Semar," tulis pemilik akun tersebut seperti dikutip Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari akun Twitter @merapi_uncover.

Baca Juga: Dua Negara Besar Tengah Memanas, Presiden Jokowi Sampaikan Pesan untuk ASEAN

Halaman:

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: Twitter Kabar Joglo Semar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x