Ini Jawaban Cita Citata Usai Jalani Pemeriksaan KPK sebagai Saksi Terkait Kasus Korupsi Bansos Covid-19

- 26 Maret 2021, 18:30 WIB
Pedangdut Cita Citata tiba di KPK untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus korupsi bansos Covid-19 yang menjerat Mantan Mensos Juliari P. Batubara.
Pedangdut Cita Citata tiba di KPK untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus korupsi bansos Covid-19 yang menjerat Mantan Mensos Juliari P. Batubara. /Pikiran Rakyat/Amir Faisol

PR BANDUNGRAYA - Dunia hiburan Tanah Air tengah dikejutkan dengan munculnya isu terkait kasus korupsi bansos Covid-19 yang menyeret salah satu nama pedangdut, Cita Citata.

Cita Citata dikabarkan telah menerima uang senilai Rp150 juta dari dana kasus korupsi bansos Covid-19.

Kabar yang menyeret nama Cita Citata tersebut mencuat setelah jaksa penuntut KPK membacakan berita acara pemeriksaan (BAP) terkait aliran dana senilai Rp14,7 miliar.

Hari ini, Jumat 26 Maret 2021, Cita Citata memenuhi panggilan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Baca Juga: Spoiler Penthouse 2 Episode 11, Cheon Seo Jin Sarapan Bersama dengan Keluarga Joo Dan Tae

Baca Juga: Gara-gara Tren TikTok, Kelakuan Penggemar Hendery WayV ini Bikin Sang Kakak Marah Besar

Cita Citata tampak mengenakan pakaian kasual berwarna hitam dengan celana warna putih yang didampingi oleh tiga orang rekannya.

Cita Citata dipanggil sebagai saksi atas kasus korupsi bansos Covid-19 di wilayah Jabodetabek 2020.

Sebelumnya KPK melakukan pemeriksaan terkait aliran dana bansos Covid-19.

Jaksa Penuntut KPK mencecar anak buah mantan Menteri Sosial (Mensos) Juliari P Batubara, Matheus Joko Santoso dengan beberapa pertanyaan.

Menurut keterangan, uang miliran tersebut digunakan untuk berbagai kegiatan, salah satunya acara yang digelar di Labuan Bajo yang mengundang penyanyi Cita Citata.

Baca Juga: Baru Dirilis, Semua Lagu IU dari Album LILAC Sapu Bersih Tangga Lagu di 11 Negara

Baca Juga: Dikhawatirkan Jadi Provokasi, 5 Simpatisan Rizieq Shihab Diamankan Polisi di Pengadilan Negeri Jakarta Timur

Setelah menjalani pemeriksaan oleh penyidik KPK selama kurang lebih dua jam, Cita Citata akhirnya keluar dari ruangan pemeriksaan.

Saat ditemui awak media, Cita Citata mengaku belum bisa menjelaskan secara rinci setelah dirinya diperiksa KPK atas kasus korupsi bansos Covid-19 tersebut.

"Yang pasti ada beberapa pertanyaan di sana juga, tetapi kita, saat ini mohon maaf dengan sangat, belum bisa menjelaskan dengan spesifik bagaimana detail pertanyaan lalu jawabannya seperti apa," ujar Cita Citata sebagaimana dikutip PRBandungRaya.com dari kanal YouTube Hitz Infotaiment pada 26 Maret 2021.

Cita Citata menegaskan bahwa pihaknya akan memberikan penjelasan di media sosial terkait pemeriksaan KPK tadi.

Baca Juga: IBL 2021: Usai Puncaki Klasemen Divisi Putih, Indonesia Patriots Ditaklukkan West Bandits Solo

"Jadi nanti, kita janji di media sosial kita, kita akan kasih tahu detailnya seperti apa," katanya.

Disinggung soal besaran uang yang diterimanya, Cita Citata justru tidak tahu soal itu, pihaknya lebih menyerahkan semuanya ke manajemen.

"Saya gak bisa ngomong berapa, karena semuanya dari manajemen," katanya.

Cita Citata mengaku bahwa dirinya diundang ke acara di Labuhan Bajo secara profesional.

"Saya di sana, diundang secara profesional dan menyanyi secara profesional, jadi di sini saya sebagai saksi saja," tutur Cita Citata.

Baca Juga: Cara Cek Apakah Kamu Kena Tilang Elektronik E-TLE atau Tidak, Segera Klik di Link Berikut

Diberitakan sebelumnya, Cita Citata mengaku tidak ingin banyak berbicara soal isu aliran dana kasus korupsi bansos Covid-19 tersebut.

"Aku gak mau banyak berbicara, karena yang terjadi adalah ketika aku berbicarakan media mulai menggoreng, membumbui. Ini kan urusannya sama negara dan masyarakat yang betul-betul membutuhkan dana itu sendiri," kata Cita Citata.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah