Ramai Kasus Prostitusi, Kamala Harris Pernah Disebut Setuju Jika Prostitusi Dilegalkan, Benarkah?

- 27 November 2020, 15:36 WIB
Kamala Harris wakil presiden Amerika Serikat terpilih.
Kamala Harris wakil presiden Amerika Serikat terpilih. /Instagram.com/@kamalaharris

Lantas benarkah Kamala Harris menyetujuti jika prostitusi di AS dilegalkan?

Beberapa waktu lalu, sebuah video di YouTube tayang pada Maret 2019 viral setelah sebuah kanal agamis menyudutkan Kamala Harris atas komentarnya mengenai dekriminalisasi pekerja seks komersial yang diberikan melalui wawancara dengan The Root pada Februari 2019.

Sebagaimana dilansir dari USA Today, Kamala Harris disebut-sebut akan melegalkan prostitusi di AS.

Baca Juga: 5 Cara Ini Bisa Dilakukan untuk Membuang Sial, Salah Satunya dengan Ruwatan

Di sisi lain, dalam wawancara tersebut Kalama Harris memberikan jawabannya ketika ditanya pendapatnya jika pekerja seks komersial perlu dekriminalisasi atau tidak.

“Saya setuju. Tetapi saya pikir kita juga harus mengerti bahwa hal tersebut tidak sesederhana itu. Jika berbicara tentang orang dewasa yang sama-sama setuju, maka saya pikir kita perlu mempertimbangkan untuk tidak mengkriminalisasi tindakan yang didasari atas persetujuan, selama tidak ada yang dirugikan,” kata Harris pada wawancara tersebut.

Akan tetapi, perlu diingat bahwa dekriminalisasi tidak berarti sama dengan legalisasi.

Dekriminalisasi merupakan tindakan mengurangi dan menyesuaikan hukuman bagi orang-orang yang melakukan tindak ilegal.

Baca Juga: Polemik Soal Impor Daging Babi, Anggota Legislatif di Taiwan Emosi Saling Lempar Jeroan Babi

Sementara legalisasi berarti tidak ada lagi larangan terhadap tindakan tersebut, sehingga tindakan yang awalnya kriminal menjadi diperbolehkan.

Halaman:

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: USA Today Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x