Waduh! Ratusan Santri dan Pengajar di Ponpes Tasikmalaya Positif Covid-19, Pemerintah Segera Terapkan Lockdown

- 16 Februari 2021, 11:46 WIB
Ilustrasi ratusan santri di Kota Tasikmalaya dinyatakan positif Covid-19.
Ilustrasi ratusan santri di Kota Tasikmalaya dinyatakan positif Covid-19. /ANTARA FOTO/Saiful Bahri

PR BANDUNGRAYA – Ratusan santri dinyatakan positif Covid-19 saat dilakukan tes swab di Pondok Pesantren Persis 67 di Kota Tasikmalaya.

Adapun jumlah santri yang terkonfirmasi positif Covid-19, dari 832 sampel ditemukan 380 santri dinyatakan positif Covid-19.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya dari 832 sampel, hasil tes swab 45 persen positif dan 55 persen lainnya negatif.

Terpaparnya ratusan para santri dan pengajar di Pondok Pesantren Persis 67 Tasikmalaya diduga berasal dari salah satu santri yang berasal dari Garut.

Baca Juga: Tekan Kasus Covid-19, Kemenkes Priortiaskan Vaksinasi untuk Kluster Keluarga

Santri tersebut diketahui mengalami gejala hilangnya indera penciuman, yang kemudian dilakukan tes swab mandiri dan hasilnya positif yang merambat ke tenaga pengajar lainnya.

Menurut hasil pemeriksaan di Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Jawa Barat mereka pun harus dievakuasi secara massal ke beberapa tempat isolasi.

Proses evakuasi para santri ini cukup dramatis, mereka dibawa langsung ke tempat isolasi menggunakan 21 ambulans dengan pengawalan ketat aparat keamanan.

Beberapa petugas dengan APD lengkap pada hari itu juga melakukan penyemprotan disinfektan di dalam area pondok pesantren.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x