Jabatan Kompol Yuni Purwanti Telah Dicopot Akibat Dugaan Kasus Narkoba, Ini Ancaman Hukuman yang Menanti

- 18 Februari 2021, 14:17 WIB
Kapolsek Astanaanyar Kompol Yuni Purwanti Kusuma Dewi ditangkap karena terjerat dugaan penyalahgunaan narkoba.
Kapolsek Astanaanyar Kompol Yuni Purwanti Kusuma Dewi ditangkap karena terjerat dugaan penyalahgunaan narkoba. /Tangkapan layar YouTube.com/Humas Polrestabes Bandung.

PR BANDUNGRAYA - Kompol Yuni Purwanti Kusuma Dewi dan belasan anggota Polsek Astanaanyar ditangkap Polda Jabar akibat dugaan penyalahgunaan narkoba pada Selasa, 16 Februari lalu,

Anggota kepolisian yang diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat malah tersandung kasus penyalahgunaan narkoba.

Diketahui, Kompol Yuni kini telah dicopot jabatannya dari Kapolsek Astanaanyar.

Baca Juga: Survei Indometer Ungkap Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Presiden Jokowi Masih Tinggi

Kasus ini berawal dari adanya pengaduan masyarakat ke Paminal Mabes Polri. Aduan masyarakat tersebut dilimpahkan ke Propam Polda Jabar.

"Kapolsek dan belasan anggota diamankan disini. Dan mereka masih menjalani pemeriksaan. Dari hasil tes urine beberapa di antaranya positif menggunakan narkoba, termasuk Kapolseknya," jelas Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Erdi A Chaniago.

Akibat kasus ini, Polrestabes Bandung langsung menggelar sidak tes urin.

Kabag Sumda Polrestabes Bandung, AKBP Ujang Burhanuddin menyampaikan tes urine itu memang rutin dilakukan untuk memastikan anggota polisi bebas narkoba.

Baca Juga: Viral di TikTok karena Mirip dengan Arya Saloka Pemeran Aldebaran 'Ikatan Cinta', Ini Potret Syuraci Handika

Sidak pertama itu dilakukan di Polsek Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x