Prakiraan Cuaca Bandung Raya dan Sekitarnya Hari Ini, Rabu 16 September 2020

16 September 2020, 06:13 WIB
Ilustrasi cuaca berawan. /PIXABAY

PR BANDUNGRAYA - Prakiraan cuaca hari ini untuk wilayah Bandung Raya dan sekitarnya, saat ini sebagian besar wilayah Bandung Raya akan cerah berawan sepanjang hari.

Akan tetapi untuk warga Bandung Raya sebaiknya tetap selalu memperhatikan kondisi cuaca yang dapat berubah tak terpediksi, supaya Anda yang beraktivitas di luar ruangan selalu waspada.

Dikutip oleh Pikiranrakyat-bandungraya.com dari situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), berikut prakiraan cuaca hari ini, Rabu 16 September 2020.

Baca Juga: Jakarta PSBB, Berikut Ini Aturan Lengkap Pergub Nomor 88 Tahun 2020

Bandung

Hari Selasa ini secara umum wilayah Kota Bandung diperkirakan akan cerah berawan hari dengan suhu udara sekitar 20 hingga 31 derajat celcius dengan kelembapan udara berkisar 30-90 persen.

Banjar

Sementara daerah Banjar juga diperkirakan akan cerah berawan hari dengan suhu udara berkisar 23 hingga 33 derajat celcius dengan kelembapan udara 50-90 persen.

Cimahi

Untuk prakiraan cuaca area Cimahi, BMKG meperkirakan akan cerah berawan sepanjang hari dengan suhu udara 20 hingga 38 derajat celcius dan kelembapan udara 30-90 persen.

Baca Juga: Tanggapi Keluhan Fans Soal Self Harm, Bang Chan Stray Kids: Jangan Sakiti Diri Sendiri, Cari Aku

Lembang

Beralih ke wilaya Lembang, diperkirakan cuaca akan cerah berawan dengan suhu udara berkisar 19 hingga 27 derajat celsius dan kelembapan udara 35-90 persen.

Soreang

Sedangkan wilayah Soreang kemungkinan cuaca akan cerah berawan dengan suhu udara 20 hingga 31 derajat celcius dan kelembapan udara 30-90 persen.

Subang

Dan untuk yang berada di area Subang, cuacanya akan cerah berawan sepanjang hari dengan suhu udara 24 hingga 33 derajat celcius dan kelembapan udara 45-90 persen.

Baca Juga: Xiaomi Redmi 9C Dibanderol Seharga Rp1,3 Juta, Ini Perbandingan Kualitasnya dengan Samsung dan Oppo

Sumedang

Serta prakiraan cuaca di wilayah Sumedang hari ini akan cerah berawan sepanjang hari dengan suhu udara 23 sampai 33 derajat celcius dengan kelembaban udara berkisar 55 hingga 95 persen.

Setiap harinya, BMKG merilis data tentang prakiraan kondisi cuaca, suhu udara, kecepatan dan arah angin hingga tingkat kelembapan udara.

Dengan prakiraan cuaca yang dipaparkan di atas, diharapkan masyarakat dapat mempersiapkan segala perlengkapan yang akan dibawa saat akan beraktivitas di luar ruangan selalu mematuhi protokol kesehatan.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: BMKG

Tags

Terkini

Terpopuler